Home Olahraga Balap Bagnaia pecahkan rekor Assen untuk pole Grand Prix Belanda

Bagnaia pecahkan rekor Assen untuk pole Grand Prix Belanda

33
0


Jakarta (Beritamu.co.id) – Francesco Bagnaia merebut pole position Grand Prix Belanda dengan memecahkan rekor Sirkuit Assen saat babak kualifikasi, Sabtu, demi menghidupkan kembali asa perebutan gelar musim ini sang pebalap Ducati.

Bagnaia mencetak lap tercepat 1:31,504 yang mengalahkan rekor lama dengan margin lebih dari 0,3 detik.

Pemuncak klasemen sementara Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) finis kedua dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing) juga memiliki kecepatan untuk memecahkan rekor lama Assen demi tempat terakhir di baris terdepan, demikian laman resmi MotoGP.

Ketika rintik hujan terlihat di beberapa titik sirkuit saat Q1, para pebalap tampil agresif sejak awal Q2 yang diliputi awan mendung.

Martin menjadi yang pertama mencetak tolok ukur namun sang pebalap Spanyol dengan mudah dikalahkan oleh Bagnaia, yang juga mengamankan pole di GP Jerman pekan lalu tapi terjatuh di balapan.

“Bagi saya ini hari yang sulit. Pagi ini (ketika latihan) saya tidak terlalu senang… di siang hari jauh lebih baik,” kata sang pebalap Italia dikutip Reuters.

Rookie Marco Bezzecchi finis keempat untuk tim VR46 dan Aleix Espargaro kelima untuk Aprilia.

“Pecco (Bagnaia) selalu luar biasa pada kualifikasi,” kata Quartararo. “Saya melakukan yang terbaik… posisi kami terlihat bagus. Semoga start dan balapan yang baik sebelum jeda musim panas.”

Peluang Enea Bastianini menantang gelar musim ini mendapati pukulan berat setelah sang pebalap tim Gresini Racing mengalami kegagalan mekanis di awal Q1 dan hanya mampu amankan P16 di grid.

Baca Juga :  Tim Gajser sapu bersih dua race seri MXGP Indonesia

Quartararo, yang mengejar kemenangan keempatnya musim ini, mengantongi keunggulan 34 poin dari Espargaro di puncak klasemen sementara, di saat Johann Zarco dari Pramac Ducati berjarak 27 poin berselang di peringkat tiga.

Hasil kualifikasi GP Belanda:
1 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP22) 1’31,504
2 Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1) +0,116
3 Jorge Martin Pramac Ducati (GP22) +0,204
4 Marco Bezzecchi Mooney VR46 Ducati (GP21)* +0,292
5 Aleix Espargaro Aprilia Racing (RS-GP) +0,364
6 Jack Miller Ducati Lenovo (GP22) +0,620
7 Johann Zarco Pramac Ducati (GP22) +0,671
8 Miguel Oliveira Red Bull KTM (RC16) +0,768
9 Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0,803
10 Brad Binder Red Bull KTM (RC16) +0,863
11 Maverick ViƱales Aprilia Racing (RS-GP) +0,920
12 Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V) +1,463
13 Luca Marini Mooney VR46 Ducati (GP22) 1’32,787
14 Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1’32,898
15 Fabio Di Giannantonio Gresini Ducati (GP21)* 1’32,912
16 Enea Bastianini Gresini Ducati (GP21) 1’33,005
17 Andrea Dovizioso WithU Yamaha RNF (YZR-M1) 1’33,009
18 Stefan Bradl Repsol Honda (RC213V) 1’33,029
19 Remy Gardner KTM Tech3 (RC16)* 1’33,093
20 Franco Morbidelli Monster Yamaha (YZR-M1) 1’33,096
21 Alex Marquez LCR Honda (RC213V) 1’33,113
22 Lorenzo Savadori Aprilia Racing (RS-GP) 1’33,467
23 Raul Fernandez KTM Tech3 (RC16)* 1’33,652
24 Darryn Binder WithU Yamaha RNF (YZR-M1)* 1’33,998
* Rookie

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2960993/bagnaia-pecahkan-rekor-assen-untuk-pole-grand-prix-belanda)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here