Beritamu.co.id – Di tengah situasi yang masih menantang dengan volatilitas pasar yang cukup tinggi, Tim Riset Mirae Asset Sekuritas Indonesia menyebut memiliki 9 saham pilihan (top picks), sebagai pilihan investasi di pasar saham Indonesia, yaitu; ACES, ASII, BBRI, BBCA, BMRI, CPIN, MAPI, MYOR, dan TLKM.
Menurut Rully Arya Wisnubroto selaku Head of Research & Chief Economist Mirae Asset Sekuritas Indonesia, ke-9 saham tersebut ditetapkan setelah adanya penyesuaian dengan memasukkan BMRI dan TLKM untuk menggantikan ANTM dan HRUM.
“Penyesuaian itu perlu dilakukan di tengah volatilitas pasar yang cukup tinggi, sehingga perlu lebih selektif dalam pemilihan saham berkapitalisasi pasar besar dan berfundamental kuat,” jelas Rully di event Investor Network Summit 2024 by Mirae Asset bertemakan Maintaining Growth: Indonesia’s Economic Outlook Amidst Challenging Global Environment, di Jakarta, Rabu (03/7).
Ditambahkan, volatilitas tersebut ditunjukkan oleh arus keluar modal asing dari pasar modal (foreign nett sell) sebesar US$2,8 miliar, di mana US$2,7 miliar dalam bentuk obligasi pemerintah dan US$600 juta dalam bentuk saham dan efek ekuitas lain sejak awal tahun hingga 24 Juni 2024.
Lebih lanjut disampailkan, pihaknya memperkirakan IHSG bakal tembus ke level 7.585 hingga akhir tahun, sehingga masih memiliki ruang penguatan dibandingkan posisi sekarang di kisaran 7.100, seiring dengan optimisme kondisi Indonesia akan positif dan masih adanya ruang penurunan suku bunga acuan Bank Indonesia yang dipengaruhi oleh posisi nilai tukar rupiah yang semakin stabil dan potensi penurunan suku bunga acuan AS (Fed Fund Rate/FFR).
“Prediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tersebut, terutama karena didasari pertimbangan makroekonomi terkini terkait ruang penurunan suku bunga acuan Bank Indonesia yang lebih terbatas dan posisi nilai tukar Rupiah,” tandasnya.
https://pasardana.id/news/2024/7/3/mirae-punya-9-saham-pilihan-kenapa-bmri-dan-tlkm-masuk-antm-dan-hrum-keluar/