BeritaMU.co.id – Winner mencapai kesuksesan dalam comeback pertamanya dengan formasi baru. Beranggotakan Mino, Jinwoo, Seunghoon, dan Seungyoon, bulan April ini Winner mengeluarkan album comeback mereka yang bertajuk ‘Fate Number For’. Banyak keunikan yang didapat dari album tersebut, salah satunya adalah hadirnya angka 4 yng melambangkan jumlah member yang kemudian digunakan untuk tanggal, bulan, dan jam perilisan album.
Mengusung ‘Fool’ dan ‘Really Really’ sebagai lagu utama mereka, kedua lagu tersebut berhasil memuncaki hampir semua chart lagu digital. Ini memberikan kebanggaan tersendiri untuk para member mengingat lagu tersebut diciptakan dan diaransemen sendiri oleh beberapa member Winner.
Melihat kesuksesan lagu ‘Fool’ dan ‘Really Really‘, Jinwoo merasa bangga karena ini merupakan pencapaian terbesar setelah Winner memutuskan hiatus dalam waktu yang lama. Jinwoo mengutarakan perasaan bahagianya saat melakukan sesi wawancara dan pemotretan untuk majalah Ceci Korea.
“Sangat memuaskan,” ujar Jinwoo.
Sayangnya leader sekaligus maknae Winner, Seungyoon tidak sependapat dengan Jinwoo. Ia mengatakan jika dirinya hanya sedikit puas denga pencapaian Winner tahun ini setelah lama tidak mengeluarkan album comeback. Menurutnya pencapaian ‘Fate Number For’ bukanlah pencapaian yang mengecewakan, namun Seungyoon merasa lagu Winner kapan saja dapat turun dari puncak chart lagu.
Seungyoon menegaskan bahwa ada yang lebih penting dari pada memuncaki chart lagu. Yaitu dengan membuat bahagia Inner Circle (sebutan fans Winner) sehingga dapat menikmati lagu Winner dengan baik.
“Aku sedikit merasa puas? Kami berada di situasi untuk membuktikan bahwa mungkin bagi kami mengatasi kesulitan yang datang dan kurasa di tingkat tertentu sudah terbukti,” kata Seungyoon.
“Dan juga, soal chart bagiku tidak terlalu penting. Aku sudah puas karena fans kami menyukainya,” imbuhnya.
Baca juga:
– Usai Comeback ‘Fate Number For’, Formasi Baru WINNER Siap Tampil di ‘Weekly Idol’
– ‘Really Really’ dan ‘Fool’ Akan Jadi Lagu Utama Comeback WINNER
Usai merilis album comeback-nya, para member Winner disibukkan oleh serangkaian aktivitas promosi. Mulai dari tampil di berbagai acara musik dan megikuti sejumlah variety show, Mino cs akan membuat lagu mereka bertahan lebih lama di puncak chart musik.