Home Kpop Tembus 80 Juta View, ‘As If It’s Your Last’ Black Pink Pecahkan...

Tembus 80 Juta View, ‘As If It’s Your Last’ Black Pink Pecahkan Rekor Lagi

414
0

Tembus-80-Juta-View,-‘As-If-It’s-Your-Last’-Black-Pink-Pecahkan-Rekor-Lagi

BeritaMU.co.id Comeback pertama sejak debut dengan lagu ‘As If It’s Your Last’, Black Pink semakin menunjukkan kepopulerannya sebagai girl grup rookie. Di debutkan oleh YG Entertainment tahun 2016 silam, Black Pink tahun ini bahkan sudah memperluas pasar musiknya hingga ke Negara Jepang. Baru-baru ini Black Pink selesai melakukan debut showcase di Jepang dengan beberapa lagu yang di remake dengan bahasa Jepang.

Lewat lagu ‘As If It’s Your Last’ Black Pink kembali mencetak rekor baru untuk grupnya. Yang terbaru, MV ‘As If It’s Your Last’ di situs berbagi YouTube sudah ditonton sebanyak 80 juta kali. Hasil ini merupakan rekor tercepat MV yang mendapatka angka 80 juta viewers dalam waktu 32 hari saja sejak dirilis.

Angka 80 juta masih akan terus bertambah hingga 100 juta viewers. Bisa saja Black Pink kembali akan mencetak rekor baru di angka 100 juta viewers yang saat ini masih dipegang grup Twice dengan lagunya yang berjudul ‘TT’, MV ‘TT’ sendiri mencapai angka 100 juta viewers dalam waktu 77 hari saja. Apakah ‘As If It’s Your Last’ Black Pink kembali mencetak sejarah mengalahkan ‘TT’ Twice?

Tidak hanya disambut dengan baik di industri musik kpop, Black Pink juag mempunya banyak penggemar di Negara Sakura. Di showcase yang dilakukan di Nippo Budokan Jepang, tiket Black Pink terjual habis untuk 14 ribu kursi di dalam venue.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here