Home Bisnis MARKET Target Produksi iPhone 13 Dipangkas, Saham Apple Turun

Target Produksi iPhone 13 Dipangkas, Saham Apple Turun

36
0

Beritamu.co.id – Saham Apple Inc yang terdaftar di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, turun 0,42 persen pada Rabu (13/10/2021) setelah perusahaan teknologi tersebut memangkas target produksi iPhone 13 seiring berlangsungnya krisis microchip global.

Seperti dilansir BBC News, Apple diperkirakan hanya mampu memproduksi 10 juta unit iPhone 13 pada kuartal akhir 2021. Sebelumnya perusahaan berlogo buah apel tergigit itu ditargetkan memproduksi 90 juta unit iPhone 13 pada kuartal tersebut.

Apple meluncurkan empat model iPhone 13 pada September lalu, yaitu iPhone 13, iPhone 13 mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max. Pre-order dimulai 17 September dan pengiriman dimulai 24 September.

Para analis memperkirakan tingkat penjualan yang tinggi bagi iPhone 13 karena kebutuhan konsumen untuk berganti ke jaringan 5G.


https://pasardana.id/news/2021/10/14/target-produksi-iphone-13-dipangkas-saham-apple-turun/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here