Home Bisnis MARKET Indeks Nikkei Melonjak 1,29 Persen

Indeks Nikkei Melonjak 1,29 Persen

28
0

Beritamu.co.id – Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, melonjak 361,48 poin, atau sekitar 1,29 persen, pada Rabu (1/9/2021), menjadi 28.451,02. Indeks Topix meningkat 0,98 persen, menjadi 1.979,87.

Seperti diwartakan Reuters, indeks Nikkei melonjak dipicu manuver politik yang diambil Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga.

Suga berencana untuk membubarkan majelis rendah parlemen Jepang pada pertengahan September mendatang, setelah dilaksanakannya reshuffle kabinet pemerintahan dan pejabat tinggi Partai Liberal Demokratik yang saat ini berkuasa di Negeri Sakura. Langkah tersebut mendapat respon positif para investor karena diharapkan akan menghadirkan kestabilan politik.

Saham perusahaan manufaktur alat berat Komatsu memimpin penguatan hari ini dengan melambung 5,41 persen. Saham perusahaan pengembang video game Nexon juga meningkat secara signifikan, sebesar 4,98 persen.

Saham perusahaan kamera Nikon dan perusahaan kertas Oji Holdings masing-masing melonjak 4,23 persen dan 3,82 persen. Saham perusahaan minuman Takara Holdings menanjak 3,30 persen.

Nilai tukar dolar Amerika Serikat menguat 0,17 persen terhadap yen menjadi 110,18 yen per dolar AS.

Baca Juga :  Pedagang Sepeda Merek United Ini Serius Produksi Kendaraan Listrik


https://pasardana.id/news/2021/9/1/indeks-nikkei-melonjak-1-29-persen/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here