Home Bisnis Siapkan Dana! Rights Issue BBRI Sudah di Depan Mata Lho

Siapkan Dana! Rights Issue BBRI Sudah di Depan Mata Lho

42
0
Kinerja Gemilang BRI Diprediksi Berlanjut Hingga Akhir 2021

Jakarta, BeritaMu.co.id– Aksi korporasi rights issue PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) sebagai bagian dari pembentukan Holding BUMN Ultra Mikro sudah semakin dekat.

BRI akan menggelar Penawaran Umum Terbatas I (PUT I) atau rights issue dengan menerbitkan 28.677.086.000 saham dan target keseluruhan sebanyak Rp 95,92 triliun.

Sebagian dari jumlah tersebut adalah transaksi inbreng saham milik pemerintah di Pegadaian dan PNM dengan nilai Rp 54,77 triliun sehingga pasca aksi korporasi ini holding Ultra Mikro akan terbentuk di bawah BBRI. Dengan transaksi inbreng ini maka kepemilikan pemerintah di BRI tidak akan terdilusi pasca rights issue.

Sementara itu, perkiraan dana tunai yang dapat dihasilkan dari rights issue ini maksimal bernilai sekitar Rp 41,15 triliun, apabila seluruh pemegang saham mengeksekusi hak sesuai porsi yang dimiliki.

Saat ini, BBRI masih menunggu pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan pada 30 Agustus 2021. Jika pernyataan efektif OJK keluar sesuai yang diperkirakan, maka jadwal perdagangan saham tanpa HMETD akan dimulai pada 8 September 2021 atau kurang dari 2 minggu lagi.

Kemudian, pencatatan saham di BEI akan dilaksanakan pada 13 September. Selanjutnya periode perdagangan HMETD akan dilakukan pada 13-22 September 2021 dan periode penyerahan saham hasil pelaksanaan HMETD akan dilakukan pada 15-24 September.

Peluang untuk mengkoleksi saham BBRI juga terbuka mengingat dalam sepekan terakhir, BBRI sedang dalam tren penurunan. Tercatat sebulan terakhir saham BBRI terkoreksi 2,29% ke level harga Rp 3.840/unit.

Sebelumnya, Direktur Keuangan BRI Viviana Dyah Ayu Retno Kumalasari mengatakan untuk penetapan harga rights issue akan dilakukan setelah melawati proses registrasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Penetapan harga selanjutnya akan disampaikan dalam prospektus PUT I.

Baca Juga :  Dana IPO Jumbo 'Banjir' di Akhir Tahun, Siap-siap Investor!

“Tetapi kami sampaikan dalam penetapan pricing rights issue, kami akan mempertimbangkan banyak faktor, termasuk kondisi makro ekonomi dan industri yang terakhir, kinerja perseoran, fluktuasi harga perseroan dan masukan dari para pemegang saham, “ujarnya mengutip keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (26/7/2021).

Viviana mengatakan pihaknya optimistis penerbitan saham baru ini akan menyedot animo pasar meski dalam kondisi perekonomian yang cukup menantang. Menurutnya, BRI tidak ingin kehilangan momentum karena melihat saat ini adalah waktu yang tepat untuk menata kembali ekosistem usaha ultra mikro bersama Pegadaian dan PNM.

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) menargetkan bisa menghimpun dana segar sebesar Rp 41,15 triliun terkait aksi korporasi right issue.
“Apabila seluruh pemegang saham publik mengeksekusi hak nya sesuai porsinya maka perkiraan dana tunai yang dapat dihasilkan dari rencana PUT I maksimal bernilai sekitar Rp 41,15 triliun,” demikian mengutip prospektus BBRI di Jakarta, Senin (26/7/2021).

Adapun rencana tersebut perseroan menerbitkan saham baru dalam rangka PMHMETD untuk jumlah sebanyak-banyaknya 28.677.086.000 saham dengan nilai nominal sebesar Rp 50 per lembar saham.

TIM RISET CNBC INDONESIA

[]

(trp/trp)

Demikian berita mengenai Siapkan Dana! Rights Issue BBRI Sudah di Depan Mata Lho, ikuti terus update berita dari kami

Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210827155150-17-271803/siapkan-dana-rights-issue-bbri-sudah-di-depan-mata-lho

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here