Home Kriminal Maling kembalikan ponsel curian ke rumah korban

Maling kembalikan ponsel curian ke rumah korban

72
0
Maling kembalikan ponsel curian ke rumah korban

SURABAYA – Seorang bocah berusia 9 tahun menjadi korban penjambretan. Sebuah HP merek Huawei Nova 2i berpindah tangan. Namun, setelah dilacak orang tua korban, foto HP korban diunggah pelaku di grup Facebook jual beli HP Surabaya Barat.

Kemudian, orang tua korban melacak posisi HP. Juga memposting tangkapan layar posisi HP ke grup FB dan meminta pelaku untuk segera mengembalikan HP. Dan, bila tidak dikembalikan akan dicari hingga ketemu.

Postingan tersebut ternyata viral. Terduga pelaku yang diduga ketakutan lalu mengembalikan HP ke pihak korban, Selasa (24/8). Pemilik ponsel pun lega. Tak menyangka kalau si maling punya iktikad baik.

“Kemarin siang HP dilempar (dikembalikan) di perempatan jalan sekitar rumah. Ada yang mengira sampah, kebetulan yang nemu (tetangga) kenal betul sama HP itu,” ujar orang tua korban, Nurdiono Karubuy, Rabu (25/8).

Nurdiono mengungkapkan, saat mengembalikan terduga pelaku tidak berhenti. HP dalam kondisi dibungkus tas kresek warna merah. “Meski sudah dikembalikan pelaku tetap dicari. Supaya tidak ada korban lagi dari masyarakat,” harapnya.

Baca Juga :  Bobol Rumah di Bratang Wetan, Gondol Satu Motor

 Nurdiono mengatakan, kasus penjambretan bermula saat anakya bermain HP di depan rumah neneknya di Jalan Lakarsantri II-B, Surabaya, Senin (23/8) sekitar pukul 10.00. Tak lama kemudian datang pelaku mengendarai motor matik warna hitam dengan knalpot bersuara nyaring.

“Pas pelaku lewat langsung merampas HP dari tangan anak saya,” terang Nurdiono.

Setelah kejadian Nurdiono lalu melacak keberadaan HP. Kemudian HP terdeteksi lokasi keberadaan dan sudah dipos hendak dijual di grup FB jual beli HP Surabaya Barat.

Kanit Reskrim Polsek Lakarsantri Iptu Suwono saat dikonfirmasi mengatakan sudah mendengar kasus tersebut. Namun, korban belum melapor. “Kami harap masyarakat selalu waspada saat mengoperasikan HP,” katanya.

Sumber : https://radarsurabaya.jawapos.com/read/2021/08/26/285075/maling-taubat-kembalikan-hp-curian-ke-rumah-pemiliknya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here