Home Bisnis MARKET Kekhawatiran “Tapering” Mencuat, Wall Street Melemah

Kekhawatiran “Tapering” Mencuat, Wall Street Melemah

25
0

Beritamu.co.id – Wall Street melemah pada Rabu (18/8/2021) seiring mencuatnya kekhawatiran tapering.

Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, turun 382,59 poin, atau sekitar 1,08 persen, menjadi 34.960,69. Indeks S&P 500 merosot 47,81 poin, atau sekitar 1,07 persen, menjadi 4.400,27. Indeks komposit Nasdaq melemah 130,27 poin, atau sekitar 0,89 persen, menjadi 14.525,91.

Kekhawatiran tapering mencuat setelah nota pertemuan Federal Reserve AS bulan Juli yang dirilis Rabu menunjukkan adanya kemungkinan tapering dilakukan dalam waktu dekat. Beberapa anggota dewan The Fed menyatakan kekhawatirannya terhadap inflasi dan perlu dipertimbangkannya kebijakan untuk mengatasi kondisi tersebut.

Para investor memperkirakan The Fed akan mengumumkan rencana pengurangan pembelian obligasi dalam pertemuan yang berlangsung akhir September mendatang.

Sebagian sektor utama indeks S&P 500 berakhir di teritori negatif, dengan indeks sektor energi dan kesehatan masing-masing anjlok 2,4 persen dan 1,5 persen.

Harga emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange turun seiring menguatnya nilai tukar dolar AS. Harga emas untuk pengiriman September 2021 turun 0,2 persen menjadi US$1.784,40 per ons. Indeks dolar AS naik 0,17 persen menjadi 93,343.

Baca Juga :  LSIP Raup Laba Rp1,04 Triliun Pada Tahun 2022

Bursa saham Eropa menguat pada Rabu, dengan indeks STOXX 600 Eropa naik 0,1 persen, seiring meningkatnya saham utilitas dan Kesehatan.

Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, turun 11,79 poin, atau sekitar 0,16 persen, menjadi 7.169,32. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, naik 44,02 poin, atau sekitar 0,28 persen, menjadi 15.965,97.

Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, melonjak 104,50 poin, atau sekitar 1,18 persen, menjadi 8.970,20. Indeks Cac 40 di Euronext, Paris, Perancis, melorot 49,73 poin, atau sekitar 0,73 persen, menjadi 6.770,11.

Nilai tukar pound sterling melemah 0,1 persen terhadap dolar AS menjadi US$1,3742 per pound. Terhadap euro, nilai tukar pound sterling melemah 0,1 persen menjadi 1,1720 euro per pound.


https://pasardana.id/news/2021/8/19/kekhawatiran-tapering-mencuat-wall-street-melemah/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here