Home Kpop Birthday Spotlight: Happy Song Ji Hyo Day

Birthday Spotlight: Happy Song Ji Hyo Day

88
0

Birthday Spotlight

Untuk merayakan ulang tahun Song Ji Hyo yang jatuh pada Minggu (15/8) besok, Beritamu.co.id akan mengulas tuntas perjalanan karier bintang ‘Running Man’ tersebut.

Beritamu.co.id
Rubrik Birthday Spotlight kembali hadir untuk menemani akhir pekan pembaca setia Beritamu.co.id. Untuk merayakan ulang tahun Song Ji Hyo yang jatuh pada Minggu (15/8) besok, tim redaksi akan mengulas tuntas riwayat hidup dan perjalanan karier anggota “Running Man” tersebut.

Sebelum dikenal sebagai anggota “Running Man”, Song Ji Hyo lebih dulu mencatatkan namanya sebagai salah satu aktris berbakat negeri ginseng. Aktris cantik kelahiran 1981 ini telah wara-wiri di sejumlah drama populer Korea Selatan. Misalnya seperti drama “Princess Hours“, “Emergency Couple“, “Lovely Horribly” dan masih banyak lagi.

Tak perlu lama-lama lagi, langsung saja yuk intip seperti apa perjalanan karier Song Ji Hyo di industri hiburan Korea Selatan sejak sebelum debut hingga kini!

(wk/eval)

1. Pra Debut

Song Ji Hyo lahir dengan nama Cheon Seong Im pada 15 Agustus 1981 di Pohang, Korea Selatan. Dia kemudian mengubah namanya secara resmi menjadi Cheon Soo Yeon dan menggunakan Song Ji Hyo sebagai nama panggung.

Dia bermimpi menjadi aktris sejak SMA usai menonton Park Shin Yang dalam film “Promise“. Meski ingin menggeluti dunia akting, Song Ji Hyo mengambil jurusan pajak dan akuntansi saat kuliah.

Sebelum menjadi selebriti terkenal seperti sekarang, Song Ji Hyo pernah bekerja sebagai pelayan di sebuah kafe. Ia kemudian dicasting saat sedang bekerja di kafe tersebut.

Song Ji Hyo juga sempat terjun ke dunia modeling sebelum berakting. Ia menjadi model untuk Kiki Magazine dan sempat muncul dalam video klip Lee Soo Young “And I Love You” serta JTL “Just Say Goodbye”.

2. Debut

Meski sempat tampil sebagai cameo dalam drama “Age of Innocence” pada tahun 2002, Song Ji Hyo resmi debut sebagai aktris pada 2003 lewat film “Wishing Stairs“. Dalam film ini, dia berperan sebagai siswi misterius yang menyimpan rahasia kelam.

Selama mempersiapkan film tersebut, Song Ji Hyo mendapat pelatihan akting dari aktor senior Ryu Seung Soo. “Beliau adalah guru aktingku. Ia yang mengajariku untuk berkonsentrasi dalam berakting di film pertamaku ‘Wishing Stairs’ dulu,” kata Song Ji Hyo di salah satu episode “Running Man”.

Usai membintangi “Wishing Stairs”, Song Ji Hyo tampil dalam film thriller kejahatan berjudul “Some” pada tahun 2004. Dalam film ini, dia beradu akting dengan aktor tampan Go Soo.

3. Puncak Karier

Nama Song Ji Hyo mulai dikenal luas setelah membintangi drama hits MBC “Princess Hours“. Meski karakternya sebagai Min Hyo Rin lumayan dibenci, ketenaran drama ini membuat namanya kian melejit.

Aktingnya sebagai aktris baru juga semakin diperhitungkan. Sebab setelah itu dia semakin dipercaya untuk menjadi pemeran utama di sejumlah film maupun drama.

Song Ji Hyo menerima popularitas lebih luas setelah tampil dalam film “A Frozen Flower” yang dirilis pada tahun 2008. Sebab dalam film ini dia berani tampil buka-bukaan dan beradegan ranjang dengan Jo In Sung.

Ketenaran Song Ji Hyo mencapai puncaknya setelah didapuk sebagai member tetap “Running Man” pada tahun 2010. Karena program ini memiliki banyak penggemar dari berbagai negara, “Running Man” seolah membuka jalan pengakuan bagi Song Ji Hyo secara internasional.

4. Kehidupan Asmara

Song Ji Hyo pernah mengumumkan hubungannya dengan CEO C-Jes Entertainment yang bernama Baek Chang Joo pada tahun 2012 lalu. Sejak saat itu, jarang ada pemberitaan soal kisah cinta mereka.

Baca Juga :  Dikenal Ceria, Jeonghan Nangis Nonton DK SEVENTEEN di Acara Musikal 'XCalibur'

Hingga akhirnya pada 2015, C-Jes Entertainment menyatakan bahwa Song Ji Hyo memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak. Tak hanya itu, sebab agensi juga mengumumkan bahwa hubungan Song Ji Hyo dengan sang CEO telah lama berakhir.

“Setelah empat tahun menjadi bagian dari manajemen Song Ji Hyo, kami tak lagi bekerja dengan dirinya. Juga sang CEO (Baek Chang Joo) dan Song Ji Hyo telah menjaga hubungan sebagai manajemen dan aktor setelah putus dua tahun lalu,” ungkap perwakilan dari C-Jes kala itu.

Selain itu, Song Ji Hyo juga memiliki love line menarik dengan sesama member “Running Man”. Dia pernah dijodoh-jodohkan dengan Gary karena memiliki chemistry yang menggemaskan di program tersebut.

Mereka bahkan memiliki julukan ikonik yakni Monday Couple. Rumor hubungan mereka perlahan sirna setelah Gary hengkang dari “Running Man” pada tahun 2017 lalu.

Selain Gary, Song Ji Hyo juga disebut-sebut berpacaran dengan Kim Jong Kook. Alasannya lagi-lagi karena mereka memiliki chemistry yang manis saat bersama.

Kendati demikian, mereka selalu membantah rumor tersebut dan mengatakan bahwa mereka sudah menganggap satu sama lain seperti keluarga. Mantan PD “Running Man” yakni Jung Cheol Min bahkan menyatakan bahwa tidak ada member yang percaya bahwa Song Ji Hyo dan Kim Jong Kook berkencan.

5. Kontroversi

Pada tahun 2016 silam, “Running Man” pernah memecat Kim Jong Kook dan Song Ji Hyo secara sepihak. Keputusan itu sempat membuat keduanya sangat terpukul, Song Ji Hyo bahkan sampai mengurung diri dan terus menangis.

Akibatnya, “Running Man” terus mendapat banyak kecaman dari publik yang akhirnya berpengaruh pada penurunan rating. Setelah itu kru produksi meminta maaf dan menyatakan akan menghentikan penayangan “Running Man”.

Namun, tim produksi tiba-tiba menarik keputusannya dan melanjutkan tayangan bersama enam member saat itu, yakni Kim Jong Kook, Song Ji Hyo, Lee Kwang Soo, Yoo Jae Seok, Ji Suk Jin dan Haha. Begitulah Song Ji Hyo akhirnya bertahan di “Running Man” hingga saat ini.

Selain itu, Song Ji Hyo juga pernah menjadi perbincangan karena adegan ranjangnya dalam film “A Frozen Flower”. Song Ji Hyo dinilai terlalu berani untuk mengekspos bagian atas tubuhnya dan melakukan adegan seks yang terlihat sangat nyata dengan Jo In Sung.

Kendati demikian, Song Ji Hyo menganggap hal itu sebagai perjalanan emosional karakternya. “Adegan ranjang, semua orang mungkin menganggapnya spesial. Dalam ‘A Frozen Flower’, adegan ranjang hanyalah bagian dari perjalanan emosional,” kata Song Ji Hyo dalam program “Star Real Talk“.

“Karena adegan ranjang, semua orang fokus pada film. Terima kasih semuanya. ‘A Frozen Flower’ memiliki banyak adegan menarik lainnya selain adegan ranjang,” imbuhnya kala itu.

6. Proyek Masa Depan

Song Ji Hyo saat ini tengah disibukkan dengan rutinitas syuting “Running Man”. Dia juga baru saja menyelesaikan drama TVING berjudul “The Witch’s Diner” yang dibintanginya bersama Nam Ji Hyun dan Chae Jong Hyeop.

Selain itu, belum ada pemberitaan tentang proyek baru yang akan dibintanginya di masa depan. Karena itulah pastikan untuk memantau update beritanya di Beritamu.co.id ya agar kamu bisa mendapat informasi terbaru tentang Song Ji Hyo!

Demikian berita mengenai Birthday Spotlight: Happy Song Ji Hyo Day, ikuti terus update berita dari kami

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00380040.html

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here