Home Bisnis MARKET Indeks Kospi Naik 0,34 Persen

Indeks Kospi Naik 0,34 Persen

17
0

Beritamu.co.id – Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, naik 7,74 poin, atau sekitar 0,34 persen, pada Senin (30/10/2023), menjadi 2.310,55.

Volume perdagangan moderat mencapai 437 juta saham senilai 6,82 triliun won atau sekitar US$5 miliar, dengan saham yang naik melampaui yang turun 593 berbanding 281.

Setelah mengalami pelemahan di awal sesi perdagangan, angka indeks rebound dipicu aksi beli para investor terhadap saham-saham pekan lalu merosot. Rebound terbatasi kehati-hatian jelang berlangsungnya pertemuan kebijakan Federal Reserve pekan ini.

“Para investor berhati-hati terhadap hasil pertemuan The Fed dan data ekspor Korea Selatan, selain juga indeks manufaktur Amerika Serikat,” jelas Kim Seok-Hwan, analis Mirae Asset Securities, seperti dikutip Yonhap News.

Investor asing melepas saham senilai 63,3 miliar won, sedangkan investor ritel menjual saham senilai 26,1 miliar won. Investor institusi sebaliknya meraup saham senilai 43,3 miliar won.

Saham perusahaan teknologi Samsung Electronics dan SK Hynix tidak mengalami perubahan dari sesi sebelumnya. Saham perusahaan manufaktur baterai penyimpanan LG Energy Solution melonjak 1,25 persen.

Saham perusahaan baja POSCO Holdings melonjak 2,36 persen, sedangkan saham Korea Zinc melambung 5,15 persen. Saham perusahaan otomotif Hyundai Motor dan Kia masing-masing melorot 1,77 persen dan 2,01 persen, sementara perusahaan manufaktur suku cadang mobil Hyundai Mobis tergelincir 3,86 persen.

Baca Juga :  RAJA Tambah Utang USD17 Juta

Saham perusahaan keuangan KB Financial dan Shinhan Financial masing-masing anjlok 2,67 persen dan 2,57 persen.

Nilai tukar won menguat terhadap dolar AS, naik 5 won dari sesi sebelumnya menjadi 1.350,90 won per dolar AS.

Secara umum bursa saham Asia diliputi sentimen negatif hari ini, dengan indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang turun 0,2 persen.

Indeks S&P/ASX 200 di Bursa Australia turun 54 poin, atau sekitar 0,79 persen, menjadi 6.772,90. Di Asia Tenggara, indeks utama perdagangan saham Bursa Malaysia, Indonesia, dan Vietnam melemah, sedangkan Bursa Thailand dan Singapura menguat. Bursa Filipina tutup sehubungan berlangsungnya pemilu susulan di Barangay dan Sangguniang Kabataan.

Indeks Shanghai Composite di Bursa Efek Shanghai, Tiongkok, naik 3,77 poin, atau sekitar 0,12 persen, menjadi 3.021,55. Indeks Hang Seng di Bursa Efek Hong Kong berakhir datar dengan pergerakan naik hanya 2,35 poin menjadi 17.401,08. 


https://pasardana.id/news/2023/10/30/indeks-kospi-naik-0-34-persen/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here