Beritamu.co.id – Harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman November 2023 turun 35 sen menjadi US$89,68 per barel di New York Mercantile Exchange pada Senin (25/9/2023).
Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman November 2023 meningkat 2 sen menjadi US$93,29 per barel di London ICE Futures Exchange.
Seperti dilansir Reuters, Rusia mengubah aturan pembatasan ekspor bahan bakar minyak (BBM) pada Senin, mencabut pembatasan penggunaan bahan bakar bagi beberapa kapal dan solar dengan kandungan sulfur tinggi.
Harga minyak dunia juga terpengaruh penguatan nilai tukar dolar Amerika Serikat ke level tertinggi sejak November 2022. Penguatan dolar AS membuat komoditas yang diperdagangkan dalam mata uang tersebut menjadi lebih mahal bagi pemilik dana dalam mata uang lain.
https://pasardana.id/news/2023/9/26/harga-minyak-wti-turun-brent-naik/