Home Bisnis MARKET ANALIS MARKET (22/6/2023) : IHSG Masih Dalam Trend Bearish, 4 Saham Ini...

ANALIS MARKET (22/6/2023) : IHSG Masih Dalam Trend Bearish, 4 Saham Ini Bisa Jadi Pilihan Trading

14
0

Beritamu.co.id – Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (21/6), IHSG closing di level 6.702, di atas 5 day Moving Average (6.692).

Secara teknikal, IHSG masih dalam trend bearish, indikator MACD bearish, Stochastic bullish, candle bullish engulfing.

Investor asing mencatatkan Net Foreign Sell sebesar Rp 61,93 miliar.

Dalam sepekan, tercatat Net Foreign Sell sebesar Rp 1,96 triliun dan Net Foreign Buy Rp 16,95 triliun (ytd).

“Level resistance berada 6.719/6.767 dengan support 6.676/6.562,” ujar Maxi Liesyaputra, Retail Research Analyst BNI Sekuritas dalam riset Kamis (22/6).

Sementara itu, pada Rabu (21/6) kemarin, bursa di kawasan regional Asia Pasifik mengalami pergerakan yang beragam setelah pada malam sebelumnya, bursa AS mengalami koreksi.

Hang Seng dan Shenzen Index terkoreksi signifikan masing-masing sebesar 1,98% dan 2,18% sementara di sisi lain, Nikkei dan IHSG masing-masing menguat 0,56% dan 0,63%.

Hari ini (22/6), Dewan Gubernur Bank Indonesia akan menetapkan suku bunga yang diperkirakan tetap pada level 5,75%.

Adapun pada Rabu (21/6) kemarin, indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melemah sebesar 0,30%, begitu juga dengan S&P 500 yang turun sebesar 0,52%, sementara indeks Nasdaq terkoreksi lebih dalam sebesar 1,21%.

Baca Juga :  BBYB Optimis Raup Laba Tahun 2024

Ketua Federal Reserve mengatakan bahwa kemungkinan akan ada kenaikan suku bunga lebih lanjut karena bank sentral tersebut berusaha untuk melawan inflasi.

Saham Alphabet dan Netflix turun lebih dari 2%. Inggris melaporkan inflasi sebesar 8,7% YoY pada Mei 2023, di atas perkiraan.

Bank Sentral Inggris akan memutuskan suku bunga pada hari ini (22/6).

Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, riset BNI Sekuritas menyebut beberapa saham yang bisa menjadi pilihan pelaku pasar diperdagangan hari ini (22/6), yaitu; CTRA, SMGR, ADMR, SRTG, dan SIDO.

 


https://pasardana.id/news/2023/6/22/analis-market-2262023-ihsg-masih-dalam-trend-bearish-4-saham-ini-bisa-jadi-pilihan-trading/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here