Home Bisnis MARKET Penuhi Target Pembiayaan APBN 2023, Pemerintah Bakal Lelang SUN

Penuhi Target Pembiayaan APBN 2023, Pemerintah Bakal Lelang SUN

21
0
Beritamu.co.id – Sebagai upaya untuk memenuhi sebagian dari target pembiayaan dalam APBN 2023, Pemerintah akan melakukan lelang Surat Utang Negara (SUN) dalam mata uang Rupiah yang rencananya akan berlangsung pada Selasa (28/2) mendatang.

Mengutip dari keterangan Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR), Kamis (23/2) kemarin, beberapa seri SUN yang akan dilelang antara lain, SPN03230531 dan SPN12240229 dengan kupon diskonto. Selain itu, FR0098 dan FR0097 dengan kupon 7,125%.

Selanjutnya FR0095 dengan kupon 6,375%. FR0096 dengan kupon 7%, dan FR0089 dengan kupon 6,875%. Lewat lelang ini, pemerintah menetapkan target indikatif Rp23 triliun, dengan target maksimal Rp34,5 triliun.

Untuk sistem pelelangan, penjualan SUN tersebut akan dilaksanakan dengan menggunakan sistem yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia. Lelang bersifat terbuka (open auction), menggunakan metode harga beragam (multiple price).

Sementara untuk pemenang lelang yang mengajukan penawaran pembelian kompetitif (competitive bids) akan membayar sesuai dengan yield yang diajukan.

Sedangkan pemenang lelang yang mengajukan penawaran pembelian non-kompetitif (non-competitive bids) akan membayar sesuai dengan yield rata-rata tertimbang (weighted average yield) dari penawaran pembelian kompetitif yang dinyatakan menang.

Baca Juga :  Wall Street “Mixed”, Bursa Eropa Melemah

Sebagai informasi, pemerintah memiliki hak untuk menjual ketujuh seri SUN tersebut lebih besar atau lebih kecil dari jumlah indikatif yang ditentukan. Adapun, SUN yang akan dilelang mempunyai nominal per unit sebesar Rp1.000.000.


https://pasardana.id/news/2023/2/24/penuhi-target-pembiayaan-apbn-2023-pemerintah-bakal-lelang-sun/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here