Beritamu.co.id – PT Indonesia Prima Property Tbk (IDX: OMRE) akan membangun kawasan pertokoan, perkantoran dan hunian bertingkat pada lahan kosongnya di jalan Sudirman Nomor 34.
Mengutip keterangan resmi emiten properti itu pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (26/12/2022) bahwa rencana pembangunan kawasan bisnis itu memakan waktu lima tahun.
Dijelaskan, OMRE akan menggunakan ekuitas, pinjaman konstruksk dan hasil penjualan rumah susun untuk membiayai proyek tersebut.
“Pembangunan akan dimulai setelah penjualan apartemen mencapai 20 persen,” tulis manajemen OMRE.
Selain itu, persersoan juga menggandeng Reco Olive Pte Ltd selaku Venture Bersama untuk menuntaskan proyek tersebut dengan masing-masing kepemilikan saham pada proyek itu sebesar 50 persen.
https://pasardana.id/news/2022/12/26/omre-akan-bangun-pusat-bisnis-baru-di-sudirman-34/