Home Bisnis MARKET BEI Buka Suspensi Perdagangan Saham BLTZ

BEI Buka Suspensi Perdagangan Saham BLTZ

25
0

Beritamu.co.id – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan bahwa penghentian sementara (suspensi) perdagangan atas saham PT Graha Layar Prima Tbk (IDX: BLTZ) di seluruh pasar, dibuka kembali mulai perdagangan sesi I hari ini, Jumat (23/12/2022).

“Dengan ini diumumkan bahwa suspensi atas perdagangan Saham PT Graha Layar Prima Tbk. (BLTZ) di Pasar Reguler dan Pasar Tunai dibuka kembali mulai perdagangan sesi I tanggal 23 Desember 2022,” tulis P.H. Kadiv. Pengawasan Transaksi BEI, Donni Kusuma Permana, dan P.H. Kadiv. Pengaturan & Operasional Perdagangan BEI, Yayuk Sri Wahyuni, dalam surat pada laman keterbukaan informasi BEI, Kamis (22/12/2022).

Sebelumnya, Bursa meminta kepada pihak yang berkepentingan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan perseroan.

Sekadar informasi, pada penutupan perdagangan sesi I, Jumat (23/12/2022) siang ini, saham PT Graha Layar Prima Tbk (IDX: BLTZ) terpantau Auto Reject Bawah (ARB) dengan ditutup melemah -6,82% atau turun -310 point ke harga Rp4.230 per saham.

Hingga jeda siang ini, Jumat (23/12/2022) saham BLTZ tercatat ditransaksikan dari batas bawah di level 4.230 hingga batas atas di level 4.480, dengan volume 120 lot dan nilai Transaksi sekitar Rp52,1 juta.

Baca Juga :  Survei Konsumen September 2024: Keyakinan Konsumen Tetap Terjaga


https://pasardana.id/news/2022/12/23/bei-buka-suspensi-perdagangan-saham-bltz/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here