Beritamu.co.id – Melonjaknya harga energi membuat inflasi Inggris menyentuh level tertinggi dalam 41 tahun terakhir, menyebabkan beban rumah tangga rakyat Inggris semakin berat.
Seperti dilansir BBC News, Rabu (16/11/2022), inflasi Inggris mencapai 11,1 persen pada Oktober.
Sebelumnya pada September, inflasi Inggris baru mencapai 10,1 persen.
Selain lonjakan harga energi, inflasi Inggris juga dipengaruhi meningkatnya harga makanan dan biaya transportasi.
Inflasi tinggi memicu Inggris memasuki masa resesi panjang yang diperkirakan akan berlangsung untuk beberapa tahun ke depan.
https://pasardana.id/news/2022/11/16/inflasi-inggris-capai-11-1-persen/