Home Bisnis MARKET Indeks Nikkei Turun 0,56 Persen

Indeks Nikkei Turun 0,56 Persen

19
0

Beritamu.co.id – Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, turun 155,68 poin, atau sekitar 0,56 persen, pada Rabu (9/11/2022), menjadi 27.716,43. Indeks Topix turun 0,41 persen menjadi 1.949,49.

Seperti diwartakan Reuters, indeks Nikkei turun setelah perusahaan pengembang video game Nintendo menurunkan perkiraan penjualan tahunan konsol permainan Switch sebesar 10 persen.

Saham Nintendo tergelincir 7,16 persen, saham Nexon dan Konami Group masing-masing anjlok 4,42 persen dan 4,37 persen.

Saham perusahaan aki GS Yuasa terjun 7,17 persen. Saham perusahaan otomotif Mitsubishi Motors merosot 5,21 persen. Saham perusahaan pendingin ruangan Daikin Industries turun 5,06 persen.

Nilai tukar dolar Amerika Serikat terhadap yen berada di kisaran 145,66 yen per dolar AS.


https://pasardana.id/news/2022/11/9/indeks-nikkei-turun-0-56-persen/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here