Home Bisnis 4 Senjata BNI Bantu UMKM Tembus Pasar Global Kala Pandemi

4 Senjata BNI Bantu UMKM Tembus Pasar Global Kala Pandemi

29
0
4 Senjata BNI Bantu UMKM Tembus Pasar Global Kala Pandemi

Jakarta, BeritaMu.co.id – Di masa pandemi Covid-19, hampir seluruh pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) mengalami kesulitan karena bisnisnya terpukul oleh pandemi Covid-19.

Padahal, sektor ini memiliki peranan yang signifikan andilnya terhadap perekonomian nasional. Tercatat, saat ini UMKM masih menjadi tulang punggung ekonomi nasional dengan kontribusi sebesar 61% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB), setara Rp 8.500 triliun.

Direktur Treasury & Internasional BNI, Henry Panjaitan mengungkapkan, BNI mempunyai beberapa pendekatan terhadap pelaku UMKM di yang masih kesulitan di masa pandemi Covid-19 melalui empat strategi, yakni membangun business matching, edukasi platform digital, solusi keuangan dan edukasi mengenai perdagangan.

Henry menyampaikan, BNI saat ini memiliki 6 jaringan kantor cabang di luar negeri. Peluang itu bisa dijaring bagi pelaku UMKM dengan cara membangun konektivitas dengan calon pembeli di luar negeri.

“BNI membangun konektivitas dengan para pembeli di luar negeri, start dengan komunitas di luar negeri bagaimana mempromosikan produk unggulan, bersama KBRI bisa membawa UMKM yang sudah edukasi mengikuti pameran dagang,” kata Henry, di acara UK SME’s Business Summit BeritaMu.co.id, Kamis (29/7/2021).

Baca Juga :  Berembus Makin Kencang, Ada Rumor BNI Bakal Akuisisi Bank

Tak hanya itu, ia juga mendorong agar kantor cabang di luar negeri bisa menjadi semacam etalase bagi produk-produk UMKM unggulan tanah air.

Strategi berikutnya, BNI juga mendorong lebih banyak pelaku UMKM untuk memanfaatkan e-commerce. Hal ini agar produk mereka bisa dibeli baik pasar lokal maupun internasional.

Ketiga, BNI juga memberikan solusi berupa fasilitas keuangan bagi UMKM, sehingga bisa membantu UMKM untuk lebih berkembang bisnisnya.

“Kita sudah create structure yang sangat menguntungkan bagi UMKM, sehingga produknya bisa bersaing di luar negeri,” ungkapnya.

Terbaru, BNI juga saat ini sudah memiliki one stop solution hub yakni BNI Xpora di tujuh kota di Indonesia yang bisa mendorong UMKM melakukan ekspor.

Melalui BNI Xpora ini, UMKM bisa mendapatkan pemberdayaan untuk peningkatan kapasitas dan kualitas produksi edukasi penyusunan laporan keuangan. Yang tidak kalah penting yakni dukungan perluasan pemasaran produk melalui business match-making dengan buyer di pasar global.

[]

(dob/dob)

Demikian berita mengenai 4 Senjata BNI Bantu UMKM Tembus Pasar Global Kala Pandemi, ikuti terus update berita dari kami

Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210729183328-17-264707/4-senjata-bni-bantu-umkm-tembus-pasar-global-kala-pandemi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here