Home Teknologi Game Game kripto buatan dalam negeri pacu kreativitas kreator lokal

Game kripto buatan dalam negeri pacu kreativitas kreator lokal

44
0


bisa meningkatkan produktivitas, kreativitas, komersialisasiJakarta (Beritamu.co.id) – Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga menyatakan bahwa hadirnya proyek kripto Indonesia berbasis game, Duckie Land, mampu mendorong kreativitas dan utilisasi komoditas aset kripto.

“Ini bukti bahwa kreativitas dan teknologi bisa meningkatkan utilisasi komoditas aset kripto,” ujar Jerry Sambuaga dikutip dari siaran persnya, Senin.

“Utilisasi aset kripto tentu bisa memberi banyak manfaat. Selain benefit secara komersial, tetapi juga bisa membuka lapangan pekerjaan baru dan juga memberikan kesempatan2 baru dalam bisnis digital,” tambah dia.

Jerry Sambuaga menjelaskan, konsep utilisasi token aset kripto dengan game tidak hanya menarik secara komersial, tetapi turut meningkatkan volume perdagangan aset digital dalam perspektif perdagangan.

“Dan ini semakin bisa mendorong anak-anak muda untuk bisa menciptakan game lokal buatan Indonesia agar dapat memajukan produk digital karya anak bangsa,” kata Jerry.

Menurut dia, hadirnya game-game buatan lokal akan semakin meningkatkan ekspor produk digital ke kancah global.

“Ini contoh konkret bagaimana bisa meningkatkan produktivitas, kreativitas, komersialisasi, dan juga utilisasi produk Indonesia sesuai dengan tagline bangga buatan Indonesia,” kata Jerry.

Ia mengatakan, hal itu juga kian menegaskan bahwa teknologi blockchain adalah konsep yang yang perlu diberdayakan dan dimanfaatkan keberlangsungan ekosistemnya secara sehat dan komprehensif, agar dapat memberikan banyak peluang dan pontensi terhadap produk turunannya seperti game online, kripto, NFT, metaverse dan produk digital lainnya.

Baca Juga :  MPL tutup Turnamen Hari Raya

Sebelumnya, Duckie Land menawarkan keseruan bermain game dengan peluang mendapatkan keuntungan melalui platform NFT (Non-Fungible Token) berbasis token dan Metaverse.

Duckie Land hadir berkat perkembangan dunia blockchain yang memberikan ruang lebih besar kepada anak muda untuk berkreasi dan bermain game, sekaligus membuka lapangan kerja baru di industri kreatif.

“Dan karena industrinya berkembangnya tidak cuma sebatas player game saja ke depannya. Tapi dalam game desain, art juga akan tumbuh lewat Duckie Land. Jadi asal muasal kami mau bikin projek Duckie Land ini lewat token adalah seperti itu,” ujar Febrian Pottanobu, CEO Duckie Land.

Tak hanya di dunia game, nantinya Duckie Land juga membuat dunia Metaverse agar semakin memberikan pengalaman menarik dalam bermain game. Jika ingin mencoba game di Duckie Land, pemain bisa mengakses duckie.land, yang saat ini masih berstatus beta.

“Setelah mengakses di web duckie.land, pemain harus registrasi dan mendownload aplikasinya dan bisa langsung dicoba,” ungkap Nobu.

Dan jika ingin membeli tokennya bisa di MEXC, Bitmart, XT.com dan PancakeSwap.

“Nah, tokennya sendiri itu sudah listing di beberapa exchange di luar contohnya kita ada juga di MEXC, Bitmart, XT.com dan di PancakeSwap dan memang untuk market indo sendiri nanti tunggu pengumuman dari kita,” tutupnya.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2841817/game-kripto-buatan-dalam-negeri-pacu-kreativitas-kreator-lokal)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here