Home Bisnis MARKET Lagi, Pengendali Tambah Porsi Kepemilikan Saham AKRA

Lagi, Pengendali Tambah Porsi Kepemilikan Saham AKRA

9
0

Beritamu.co.id – PT. Arthakencana Rayatama selaku pemegang saham pengendali PT AKR Corporindo Tbk (IDX: AKRA) telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 14 Juni dan 19 Juni hingga 20 Juni 2024 dengan membeli sebanyak 22.719.700 lembar saham AKRA di harga rata-rata pembelian Rp1.573,5 per saham.

“Tujuan transaksi adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,” sebut Fiana M. Awalina selaku Corporate Secretary AKRA dalam keterangan tertulis, Jumat (21/6). 

Pasca pembelian, maka kepemilikan saham PT. Arthakencana Rayatama di AKRA bertambah menjadi 12,36 miliar lembar saham setara dengan 61,62%, dibandingkan sebelumnya yang tercatat sebanyak 12,34 miliar lembar saham atau setara dengan 61,51%.

Sebagai informasi, PT. Arthakencana Rayatama juga pernah membeli sebanyak 12.423.000 lembar saham AKRA di harga rata-rata pembelian Rp1.597,2 per saham pada tanggal 7 – 13 Juni 2024, dan sebanyak 23.745.300 lembar saham AKRA di harga rata-rata pembelian Rp1.598,7 per saham pada tanggal 31 Mei – 6 Juni 2024.

Diketahui, hingga kuartal I-2024, AKRA berhasil membukukan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemegang entitas induk sebesar Rp 595 miliar.

Baca Juga :  AAJI: Inklusi Asuransi Bantu Pemulihan Ekonomi

Sedangkan pendapatan konsolidasi sebesar Rp 9,81 triliun.

Sebelumnya, Manajemen AKR Corporindo juga mentargetkan perseroan meraih pertumbuhan laba bersih sebesar 15% di tahun 2024.

 


https://pasardana.id/news/2024/6/24/lagi-pengendali-tambah-porsi-kepemilikan-saham-akra/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here