Beritamu.co.id – PT. Caturkarda Depo Bangunan Tbk (IDX: DEPO) akan membagikan dividen tunai untuk periode tahun buku 2023 sebesar Rp27.160.000.000 atau Rp4 per saham.
“Rencana untuk membagikan dividen sesuai dengan keputusan RUPST yang digelar pada tanggal 6 Juni 2024,” sebut Caroline Kettin, Direktur DEPO dalam keterangan tertulis, Senin (10/6).
Investor yang berhak atas dividen ini wajib masuk dalam daftar Pemegang Saham (DPS) pada tanggal 20 Juni 2024, pukul 16:00 WIB.
Adapun Cum dan Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi akan dilakukan pada tanggal 14 Juni dan 19 Juni 2024, sementara itu Cum dan Ex Dividen di Pasar Tunai pada 20 Juni dan 21 Juni 2024.
Selanjutnya, pembayaran dividen tunai akan langsung ditransfer ke RDN investor pada tanggal 5 Juli 2024.
Diketahui, perseroan melaporkan perolehan laba bersih di sepanjang tahun 2023, mencapai sebesar Rp 85.646.482.678.
Adapun perolehan laba tahun berjalan pada 2023 adalah Rp 85,65 miliar, dengan margin laba tahun berjalan 3,19 persen.
Capaian ini turun 17,1 persen dari laba tahun berjalan di tahun 2022 yang tercatat Rp103,4 miliar, dan margin laba tahun berjalan yang sebesar 4,0 persen.
Sementara itu, total aset Perseroan sampai dengan Desember 2023 naik menjadi Rp 2,08 triliun, dari sebelumnya Rp 1,78 triliun pada akhir 2022.
Hal itu seiring liabilitas yang naik menjadi Rp 836,68 miliar, dari posisi akhir tahun lalu yang sebesar Rp 609,97 miliar.
Kemudian, ekuitas juga naik menjadi Rp 1,24 triliun, dari Rp 1,17 triliun pada akhir 2022.
https://pasardana.id/news/2024/6/11/depo-akan-bagi-dividen-tunai-tahun-buku-2023-sebesar-rp4-per-saham/