Home Bisnis MARKET Wall Street Menguat, Indeks Dow Jones Lampaui 40.000

Wall Street Menguat, Indeks Dow Jones Lampaui 40.000

13
0

Beritamu.co.id – Wall Street menguat pada Jumat (17/5/2024) dengan indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, untuk pertama kalinya berakhir di atas angka 40.000.

Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones meningkat 134,21 poin, atau sekitar 0,34 persen, menjadi 40.003,59. Indeks S&P 500 naik 6,17 poin, atau sekitar 0,12 persen, menjadi 5.303,27. Indeks komposit Nasdaq menguat 12,35 poin, atau sekitar 0,07 persen, menjadi 16.685,97.

Dalam sepekan terakhir, indeks Dow Jones, S&P 500, dan komposit Nasdaq masing-masing naik 1,24 persen, 1,54 persen, dan 2,11 persen.  

Ketiga angka indeks berakhir di teritori positif dipicu ekspektasi pemangkasan suku bunga Federal Reserve pada September setelah data ekonomi yang dirilis sepekan terakhir mendukung langkah tersebut.

Delapan dari 11 sektor utama indeks S&P 500 menguat, dengan indek sektor energi memimpin penguatan yang terjadi. Indeks sektor teknologi mengalami pelemah.

Saham perusahaan semikonduktor Advanced Micro Devices (AMD) melonjak 1,1 persen setelah Microsoft mengumumkan rencana untuk menawarkan chip kecerdasan buatan produksi AMD kepada para pelanggan layanan komputasi awan perusahaan teknologi tersebut.

Saham Reddit meroket 10 persen usai menjalin kerja sama dengan OpenAI untuk memasukkan konten miliknya ke ChatGPT.

Baca Juga :  Dian Siswarini Umumkan EXCL Raup Laba Rp539 Miliar Pada Kuartal I 2024

Harga emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange meningkat seiring melemahnya nilai tukar dolar AS. Harga emas untuk pengiriman Juni 2024 naik 1,3 persen menjadi US$2.417,40 per ons. Indeks dolar AS turun 0,04 persen.

Bursa saham Eropa melemah pada Jumat, dengan indeks STOXX 600 Eropa turun 0,1 persen, dipicu merosotnya saham sektor properti akibat meningkatnya imbali hasil obligasi zona euro.

Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, turun 18,39 poin, atau sekitar 0,22 persen, menjadi 8.420,26. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, melemah 34,39 poin, atau sekitar 0,18 persen, menjadi 18.704,42.

Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, meningkat 28,40 poin, atau sekitar 0,25 persen, menjadi 11.327,70. Indeks Cac 40 di Euronext, Paris, Perancis, melorot 20,99 poin, atau sekitar 0,26 persen, menjadi 8.167,50.

Nilai tukar poundsterling melemah 0,1 persen terhadap dolar AS menjadi US$1,2656 per pound. Sedangkan terhadap euro, nilai tukar pound menguat 0,1 persen menjadi 1,1669 euro per pound.


https://pasardana.id/news/2024/5/18/wall-street-menguat-indeks-dow-jones-lampaui-40000/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here