Beritamu.co.id – Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, melonjak 608,14 poin, atau sekitar 1,77 persen, pada Kamis (11/1/2024), menjadi 35.049,14. Indeks Topix melonjak 1,57 persen menjadi 2.482,87.
Seperti diwartakan Reuters, indeks Nikkei melonjak mengikuti penguatan yang berlangsung di Wall Street yang dipicu peningkatan saham sektor teknologi.
Saham perusahaan manufaktur mesin industri SMC memimpin penguatan hari ini dengan melambung 4,94 persen. Saham perusahaan perdagangan umum Itochu dan perusahaan telekomunikasi KDDI masing-masing melonjak 4,71 persen dan 4,23 persen.
Saham perusahaan otomotif Suzuki Motor dan Toyota Motor masing-masing meningkat 3,85 persen dan 3,68 persen. Saham perusahaan pendingin ruangan Daikin Industries menguat 3,82 persen.
Nilai tukar dolar Amerika Serikat melemah 0,25 persen terhadap yen menjadi 145,38 yen per dolar AS.
https://pasardana.id/news/2024/1/11/indeks-nikkei-melonjak-1-77-persen/