Home Bisnis MARKET Resmi, Sutiyoso Mundur Dari Jabatan Komisaris Ancol

Resmi, Sutiyoso Mundur Dari Jabatan Komisaris Ancol

9
0

Beritamu.co.id – PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk mengumumkan secara resmi pengunduran diri Sutiyoso dari posisi komisaris. Ada pun pengunduran diri tersebut disampaikan emiten berkode saham PJAA kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) dan tercatat dalam Keterbukaan informasi BEI.

Berdasarkan laporan PJAA, pengunduran diri Mantan Gubernur DKI Jakarta 1997-2002 dan 2002-2007 ini diajukan pada 13 Oktober 2023 lalu.

“Pada tanggal 13 Oktober 2023, perseroan telah menerima surat pengunduran diri Bapak Sutiyoso selaku komisaris perseroan,” ujar keterangan tertulis PJAA yang ditandatangani Sekretaris Perusahaan Agung Praptono, dikutip Rabu (18/10).

“Atas penerimaan surat permohonan pengunduran diri tersebut, untuk selanjutnya perseroan akan menindaklanjutinya sesuai ketentuan yang berlaku,” sambung Agung.

Pengunduran diri tidak berdampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, maupun kelangsungan perusahaan PJAA.

Sebagai informasi, Sutiyoso sebelumnya ditunjuk menjadi komisaris Ancol dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada 18 Agustus 2022 lalu. Ia menjadi bagian dari perombakan kepengurusan emiten berkode PJAA itu.

 

 

Baca Juga :  BBNI Tak Punya Rencana Caplok BBTN

 


https://pasardana.id/news/2023/10/18/resmi-sutiyoso-mundur-dari-jabatan-komisaris-ancol/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here