Home Bisnis MARKET Logisticsplus Incar Rp45 Miliar Lewat IPO

Logisticsplus Incar Rp45 Miliar Lewat IPO

22
0

Beritamu.co.id – PT Logisticsplus International Tbk akan melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) dengan melepas sebanyak 300 juta saham baru bernominal Rp25 per lembar.

Mengutip prospektus calon emiten jasa pengurusan transportasi ini pada laman e-IPO, Rabu (20/9/2023) bahwa jumlah saham yang ditawarkan setara dengan 27,27 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh.

Pemegang merek dagang Logistics+ ini melakukan penawaran awal dalam rentang harga Rp100 – Rp150 per lembar mulai tanggal 20-22 September 2023.

Sehingga nilai IPO ini berkisar Rp30 miliar hingga Rp45 miliar.

OJK diharapkan menerbitkan pernyataan efektif IPO pada tanggal 29 September 2023.

Jika sesuai jadwal itu, bersama Elit Sukses Sekuritas selaku penjamin pelaksana emisi efek melakukan penawarn umum pada tanggal 3-5 Oktober 2023.

Sebagai penarik minat investor, perseroan memberikan secara cuma-cuma 150 juta waran seri 1 kepada pemodal yang tercantum dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) pada penutupan perdagangan masa penjatahan atau tanggal 5 Oktober 2023.

Baca Juga :  Startup Health Insurtech Rey Umumkan Tambahan Pendanaan Sebesar 3,5 Juta Dolar AS

Adapun rasio pembagiannya setiap 2 saham baru mendapat 1 waran seri I. Selanjutnya setiap 1 waran dapat ditebus menjadi 1 saham perseroan dengan harga pelaksanaan Rp200 per lembar mulai 9 April 2024 hingga  8 Oktober 2024.

Jika semua menebus waran miliknya maka perseroan kembali meraup dana sebesar Rp30 miliar.

Rencananya, 60 persen dana hasil IPO untuk modal kerja seperti pembayaran rekanan, sewa kapal tongkang, sewa crane hingga biaya tenaga kerja.

Selebihnya, 31 persen dana hasil IPO untuk pembelian 8 armada angkutan darat atau truk.

Sedangkan sisanya, 9 persen dana hasil IPO untuk pembelian perangkat lunak program kargo atau cargo wise.    

Berdasarkan laporan keuangan kuartal I 2023, perseroan membukukan laba bersih sebesar Rp490,74 juta dari hasil pendapatan Rp13,16 miliar.  

 


https://pasardana.id/news/2023/9/20/logisticsplus-incar-rp45-miliar-lewat-ipo/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here