Home Bisnis MARKET Indeks Kospi Turun 0,79 Persen

Indeks Kospi Turun 0,79 Persen

10
0

Beritamu.co.id – Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, turun 20,30 poin, atau sekitar 0,79 persen, pada Selasa (12/9/2023), menjadi 2.536,58.

Volume perdagangan tipis hanya mencapai 354,5 juta saham senilai 8,78 triliun won atau sekitar US$6,61 miliar, dengan saham yang turun melampaui yang naik 639 berbanding 230.

Angka indeks turun dipicu kehati-hatian para investor jelang dirilisnya data inflasi Amerika Serikat yang memberikan petunjukYonhap arah kebijakan moneter Federal Reserve selanjutnya.

“Sentimen pasar melemah jelang dirilisnya data inflasi, membuat para imvestor menepikan penguatan yang berlangsung di Wall Street,” jelas Noh Dong-Gil, analis Shinhan Investment & Securities, seperti dikutipĀ  News.

Saham perusahaan teknologi Samsung Electronics turun 0,42 persen, sedangkan saham perusahaan baja POSCO Holdings terjun 4,21 persen. Saham perusahaan manufaktur baterai mobil elektrik LG Energy Solution dan POSCO Future M masing-masing merosot 1,67 persen dan 2,58 persen.

Saham perusahaan minyak SK Innovation melemah 0,54 persen.

Baca Juga :  Pemerintah Dorong LPEI Perluas Ekspor UMKM

Saham perusahaan otomotif dan perusahaan manufaktur suku cadang mobil Hyundai Mobis masing-masing naik 0,38 persen dan 0,65 persen. Saham perusahaan operator internet Naver melambung 3,78 persen.

Nilai tukar won menguat terhadap dolar AS, naik 3,3 won dari sesi sebelumnya menjadi 1.327,80 won per dolar AS.

Secara umum bursa saham Asia diliputi sentimen positif hari ini, dengan indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,12 persen.

Indeks S&P/ASX di Bursa Australia naik 14,60 poin, atau sekitar 0,20 persen, menjadi 7.206,90. Di Asia Tenggara, indeks utama perdagangan saham Bursa Thailand dan Vietnam menguat, sedangkan Bursa Singapura, Malaysia, Indonesia, dan Filipina melemah.

Indeks Shanghai Composite di Bursa Efek Shanghai, Tiongkok, turun 5,72 poin, atau sekitar 0,18 persen, menjadi 3.137,06. Indeks Hang Seng di Bursa Efek Hong Kong melemah 70,56 poin, atau sekitar 0,39 persen, menjadi 18.025,89.


https://pasardana.id/news/2023/9/12/indeks-kospi-turun-0-79-persen/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here