Home Bisnis MARKET Indeks Kospi Naik 0,17 Persen

Indeks Kospi Naik 0,17 Persen

19
0

Beritamu.co.id – Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, naik 4,3 poin, atau sekitar 0,17 persen, pada Senin (21/8/2023), menjadi 2.508,8.

Volume perdagangan tipis hanya mencapai 393,37 juta saham senilai 8,39 triliun won atau sekitar US$6,24 miliar, dengan saham yang naik melampaui yang turun 456 berbanding 434.

Seperti dilansir Yonhap News, angka indeks naik dipicu pemangkasan suku bunga yang dilakukan bank sentral Tiongkok yang diharapkan dapat mendongkrak pertumbuhan ekonomi di negara tersebut.

Investor institusi meraup saham senilai 25,98 miliar won, sedangkan investor asing dan ritel masing-masing melepas saham senilai 33,76 miliar won dan 10,9 miliar won.

Saham perusahaan teknologi Samsung Electronics naik 0,45 persen, saham SK Hynix sebaliknya turun 0,68 persen. Saham perusahaan manufaktur baterai mobil elektrik LG Energy Solution melemah 0,57 persen, saham Samsung SDI dan LG Chem masing-masing melorot 1,17 persen dan 0,18 persen.

Saham perusahaan biofarmasi Samsung BioLogics meningkat 0,91 persen, saham Celltrion sebaliknya terjun 3,52 persen. Saham perusahaan otomotif Hyundai Motor tidak mengalami perubahan dari sesi sebelumnya, sedangkan saham Kia turun 0,38 persen.

Baca Juga :  UNVR Kembali Setor Dividen Rp2,3 Triliun Kepada Unilever Indonesia Holding BV

Nilai tukar won melemah ke level terendah dalam sembilan bulan terakhir terhadap dolar Amerika Serikat, turun 4,3 won dari sesi sebelumnya menjadi 1.351,8 won per dolar AS.

Bursa saham Asia secara umum diliputi sentimen negatif hari ini, dengan indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang turun 0,4 persen.

Indeks S&P/ASX 200 di Bursa Australia turun 32,60 poin, atau sekitar 0,46 persen, menjadi 7.115,50. Di Asia Tenggara, indeks utama perdagangan saham Bursa Singapura dan Vietnam melemah, sedangkan Bursa Malaysia, Indonesia, dan Thailand menguat. Bursa Filipina tutup sehubungan berlangsungnya libur perayaan Hari Ninoy Aquino.

Indeks Shanghai Composite di Bursa Efek Shanghai, Tiongkok, merosot 38,97 poin, atau sekitar 1,24 persen, menjadi 3.092,98. Indeks Hang Seng di Bursa Efek Hong Kong melorot 327,56 poin, atau sekitar 1,82 persen, menjadi 17.623,29. 


https://pasardana.id/news/2023/8/21/indeks-kospi-naik-0-17-persen/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here