Home Bisnis MARKET ANALIS MARKET (07/8/2023) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

ANALIS MARKET (07/8/2023) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

46
0

Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (4/8), IHSG ditutup melemah 45,23 poin (-0,66%) ke level 6.852,84.

IHSG kembali melemah seiring aksi jual investor asing sebesar Rp467,73 miliar pada saham-saham perbankan, khususnya BBRI & BBCA.

Dari ekternal, pengetatan kebijakan moneter dari bank sentral terus berlanjut, terbaru Bank of England (BoE) kembali menaikkan suku bunga sebesar 25 bps menjadi 5,25% (tertinggi dalam 15 tahun terakhir).

Kemudian, rilis data PMI Jasa AS (Jul-23) tercatat di angka 52,3 atau masih di bawah ekspektasi di angka 52,4.

Sebagai catatan, sepekan terakhir IHSG bergerak melemah -0,69% diiringi aksi beli bersih (net buy) investor asing sebesar Rp 2,96 triliun.

Sementara itu, Wall Street akhir pekan lalu ditutup melemah tercermin dari DJIA (-0,43%), S&P 500 (-0,53%), dan Nasdaq (-0,36%).

Pelemahan bursa terseret turunnya harga saham Apple (-4,8%) setelah hasil kuartalan yang mengecewakan dan prospek kapitalisasi pasarnya turun di bawah $3 triliun.

Baca Juga :  ANALIS MARKET (02/9/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Bergerak di Zona Hijau

Kemudian, ekonomi AS menambahkan 187 ribu pekerjaan pada bulan Juni, meleset dari ekspektasi pasar kenaikan 200 ribu, tetapi tingkat pengangguran secara tak terduga turun menjadi 3,5% pada Juli 2023, bulan sebelumnya 3,6% (Jun-23) dan pendapatan per jam melampaui perkiraan pada pertumbuhan tahunan 4,4%.

Sebagai catatan, sepekan terakhir DJIA (-1,11%), S&P 500 (-2,27%), dan Nasdaq (- 2,85%).

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung tertekan. Investor hari ini akan mencermati rilis data Cadangan Devisa (Jul-23) dan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Q2-2023,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset Senin (07/8).

 


https://pasardana.id/news/2023/8/7/analis-market-0782023-ihsg-diperkirakan-cenderung-tertekan/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here