Beritamu.co.id- PT Pertamina Geothermal Energy Tbk(IDX:PGEO) mempercepat pembayaran dividen tahun buku 2022 dari tanggal 17 Juli 2023 menjadi 7 Juli 2023.
Hal itu tertuang dalam pengumuman KSEI tanggal 8 Juni 2023.
Sebelumnya, PGEO akan membagikan dividen sebesar Rp10,87275 per lembar kepada pemodal yang tercantum dalam Daftar Pemegang Saham(DPS) penutupan perdagangan bursa tanggal 15 Juni 2023.
Selanjutnya, total pembayaran sisa dividen tahun buku 2022 senilai USD30 juta akan dibayarkan ke Rekening Dana Nasabah(RDN) pada tanggal 7 Juli 2023.
Sebelumnya, PGEO telah membayarkan dividen interim 2022 senilai USD70 juta pada tanggal 27 Januari 2023 kepada pemegang saham pengendali, yakni PT Pertamina Power Indonesia dan PT Pertamina Pedeve.
Dengan demikan total dividen tunai emiten panas bumi BUMN itu mencapai USD100 juta atau 78 persen dari laba bersih senilai USD127,34 juta.
https://pasardana.id/news/2023/6/9/pgeo-percepat-pembayaran-dividen/