Home Bisnis MARKET Indeks Nikkei Melonjak 1,2 Persen

Indeks Nikkei Melonjak 1,2 Persen

14
0

Beritamu.co.id – Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, melonjak 323,18 poin, atau sekitar 1,2 persen, pada Jumat (17/3/2023), menjadi 27.333,79. Indeks Topix melonjak 1,15 persen menjadi 1.959,46.

Seperti diwartakan Reuters, indeks Nikkei melonjak mengikuti pergerakan saham di Wall Street yang dipicu rebound saham sektor keuangan seiring meredanya kekhawatiran terhadap dampak yang ditimbulkan Silicon Valley Bank (SVB) dan Credit Suisse.

Saham perusahaan kereta api Tobu Railway memimpin penguatan hari ini dengan melambung 4,28 persen. Saham perusahaan kacamata Hoya melonjak 4,26 persen.

Saham perusahaan internet Z Holdings dan perusahaan semikonduktor Advantest masing-masing meningkat 3,18 persen dan 3,15 persen. Saham perusahaan asuransi Daiichi Sankyo dan perusahaan konglomerat Sony Group masing-masing menguat 3,14 persen dan 3,12 persen.

Nilai tukar dolar Amerika Serikat menguat 0,4 persen terhadap yen menjadi 133,23 yen per dolar AS.


https://pasardana.id/news/2023/3/17/indeks-nikkei-melonjak-1-2-persen/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here