Beritamu.co.id – PT Aneka Tambang Tbk (ANTAM; IDX: ANTM; ASX: ATM) anggota MIND ID – BUMN Holding Industri Pertambangan, mengumumkan bahwa, Perusahaan menargetkan capaian kinerja produksi dan penjualan segmen logam mulia yang positif pada tahun 2023.
“Untuk mencapai target tersebut, Perusahaan terus melakukan inovasi penjualan produk-produk logam mulia serta fokus pada upaya peningkatan basis pelanggan logam mulia di pasar dalam negeri seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat dalam berinvestasi emas sebagai instrumen lindung nilai,” beber Syarif Faisal Alkadrie, Sekretaris Perusahaan ANTM, seperti dilansir dari siaran pers, Jumat (10/2/2023).
Disebutkan, pada periode tahun 2022, ANTAM mencatatkan total volume produksi unaudited emas dari tambang Perusahaan sebesar 1.268 kg.
Sementara itu, volume penjualan unaudited emas ANTAM pada tahun 2022 tercatat sebesar 34.967 kg, tumbuh 19% jika dibandingkan capaian penjualan pada tahun 2021 sebesar 29.385 kg.
Pada tahun 2022, ANTAM mencatatkan total volume produksi unaudited perak dari tambang Perusahaan sebesar 8.203 kg, dengan volume penjualan unaudited perak ANTAM tercatat sebesar 11.470 kg, tumbuh 15% jika dibandingkan capaian penjualan pada tahun 2021 sebesar 9.971 kg.
Terkait dengan rencana produksi logam emas, Perusahaan menargetkan produksi emas tahun 2023 yang berasal dari tambang emas Pongkor sebesar 1.167 kg, meningkat 28% dari target produksi emas tahun 2022 sebesar 911 kg.
Sedangkan, untuk penjualan emas pada tahun 2023 ditargetkan mencapai 31.176 kg, meningkat 11% dari target penjualan emas tahun 2022 sebesar 28.011 kg.
Target penjualan emas tersebut seiring dengan outlook pertumbuhan tingkat permintaan emas di dalam negeri.
Pada tahun 2023, target produksi logam perak direncanakan sebesar 7.536 kg, meningkat 13% dari target produksi perak tahun 2022 sebesar 6.643 kg.
Selanjutnya, target penjualan perak mencapai 9.810 kg, meningkat 14% dari target penjualan perak tahun 2022 sebesar 8.643 kg.
Jika dibandingkan dengan target tahun 2022, produksi emas unaudited ANTAM 2022 mencapai 139% dan capaian penjualan emas unaudited mencapai 125% dari target.
Sedangkan untuk logam perak, produksi perak unaudited 2022 mencapai 123% dan penjualan perak unaudited mencapai 133% dari target tahun 2022.
Guna meningkatkan nilai tambah produk emas Logam Mulia, pada bulan Oktober 2022, ANTAM melalui Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian (UBPP) Logam Mulia meluncurkan produk perhiasan dan emas batangan Batik Indonesia Seri III dengan empat motif batik warisan budaya nusantara Indonesia yaitu Batik Bokor Kencono, Batik Huk, Batik Srimanganti, dan Batik Mahkota Siger.
Selain dikemas dalam bentuk emas batangan, keempat motif batik tersebut juga hadir dalam bentuk emas batik perhiasan berupa liontin.
Selain itu, pada Januari 2023, ANTAM melalui UBPP Logam Mulia memperkenalkan emas batangan tematik seri Imlek tahun 2023 Masehi/2574 Kongzili dengan desain tiga dimensi (3D) pertama di Indonesia.
Shio Kelinci dengan elemen air menjadi identitas penting perayaan Imlek 2023, dimana menjadi pionir produk emas tiga dimensi di Indonesia.
Produk emas batangan tematik Imlek 2023 tiga dimensi dibuat menggunakan teknologi modern.
Emas batangan Imlek 2023 juga dilengkapi dengan fitur keamanan dan estetika yang menjadi keunggulan produk, diantaranya microtext, QR code dan rainbow effect pada permukaan produk.
ANTAM melalui UBPP Logam Mulia merupakan satu-satunya pemurnian emas di Indonesia yang memiliki akreditasi “Good Delivery List Refiner” di London Bullion Market Association (LBMA).
Sejalan dengan komitmen ANTAM untuk memberikan layanan penjualan emas yang prima, selain melakukan penjualan melalui jaringan Butik Emas Logam Mulia, ataupun kegiatan pameran, Perusahaan menerapkan mekanisme penjualan emas secara online melalui website resmi www.logammulia.com serta platform marketplace “Butik Emas ANTAM Official” di Tokopedia, Shopee, dan TikTok Shop.
https://pasardana.id/news/2023/2/13/lakukan-berbagai-inovasi-penjualan-antm-targetkan-kinerja-positif-tahun-2023/