Home Bisnis MARKET Ada Insentif Buat Daerah Yang Berhasil Turunkan Angka Inflasi ke Tingkat Terendah

Ada Insentif Buat Daerah Yang Berhasil Turunkan Angka Inflasi ke Tingkat Terendah

18
0

Beritamu.co.id – Pemerintah akan memberikan insentif kepada daerah yang berhasil menurunkan angka inflasi dengan tingkat terendah. Hal tersebut diungkap Presiden Joko Widodo usai mengecek harga berbagai kebutuhan pokok di Pasar Bakti, Medan, Kamis (9/2).

“Kalau inflasinya bagus, diberi insentif dari Kemenkeu. Seingat saya Rp 15 miliar,” ucapnya.

Karena itu, dia mengajak para kepala daerah untuk saling berkompetisi menurunkan inflasi. Kepala daerah, mulai dari wali kota hingga gubernur, harus terus memantau harga kebutuhan pokok di lapangan.

Tidak hanya mengurusi hal makronya, Presiden juga mengingatkan agar kepala daerah bekerja secara mikro. Jokowi mengaku selalu mengecek angka inflasi di seluruh daerah setiap pekan.

Presiden juga menegaskan kalau pemerintah membuka angka inflasi di seluruh daerah sehingga bisa meningkatkan kompetisi daerah untuk menurunkan inflasi.

“Inflasi berapa, siapa yang paling tinggi, siapa yang rendah, semuanya kita buka sekarang ini, sehingga semuanya bekerja keras berkompetisi menurunkan inflasi yang menjadi momok semua negara,” tegas Jokowi.


https://pasardana.id/news/2023/2/10/ada-insentif-buat-daerah-yang-berhasil-turunkan-angka-inflasi-ke-tingkat-terendah/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here