Beritamu.co.id – Bank Amerika Serikat Goldman Sachs pada Rabu (11/1/2023) telah memulai program pemutusan hubungan kerja (PHK) masal dalam upaya menekan biaya seiring menurunnya perolehan laba.
Seperti dilansir BBC News, sekitar 3.200 karyawan, atau sekitar 6,5 persen dari total jumlah karyawan, Goldman Sachs akan diberhentikan. Pemberhentian berlangsung secara global, termasuk staf di Inggris.
Goldman Sachs juga mulai meninjau pengeluaran, termasuk pemberian bonus dan pembelian dua pesawat jet pribadi. Pemesanan pesawat terjadi 2019 lalu.
Pendapatan Goldman Sachs turun 20 persen dalam periode sembilan bulan pertama 2022. Perolehan laba bahkan turun lebih tajam dari pendapatan.
https://pasardana.id/news/2023/1/12/goldman-sachs-mulai-program-phk-masal/