Home Bisnis MARKET Wall Street Lanjutkan Penguatan

Wall Street Lanjutkan Penguatan

16
0

Beritamu.co.id – Wall Street melanjutkan penguatan dari sesi sebelumnya pada Selasa (8/11/2022) seiring berlangsungnya pemilihan anggota kongres Amerika Serikat.

Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, AS, melonjak 333,83 poin, atau sekitar 1,02 persen, menjadi 33.160,83. Indeks S&P 500 naik 21,31 poin, atau sekitar 0,56 persen, menjadi 3.828,11. Indeks komposit Nasdaq meningkat 51,68 poin, atau sekitar 0,49 persen, menjadi 10.616,20.

Seluruh 435 kursi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan 35 kursi senat AS diperebutkan dalam proses pemilihan yang berlangsung. Partai Republik diperkirakan akan menjadi mayoritas di DPR AS, sedangkan senat akan diperebutkan Partai Demokrat dan Republik.

Dengan Partai Republik menjadi mayoritas di DPR AS, maka Presiden AS Joe Biden diperkirakan akan kesulitan mewujudkan rencana peningkatan pajak korporasi ataupun belanja besar anggaran pemerintah AS yang berpotensi memicu inflasi. Kondisi tersebut menguntungkan para emiten di Wall Street.

Perhatian para investor selanjutnya tertuju kepada data harga konsumen yang akan memberikan petunjuk arah kebijakan bank sentral AS selanjutnya.

Saham perusahaan farmasi Amgen Inc melambung 6 persen setelah melaporkan hasil positif  dari tes obat kolesterol yang dikembangkannya.

Baca Juga :  Indeks Kospi Naik 0,96 Persen

Dari 11 sektor utama indeks S&P 500, 10 sektor berakhir di teritori positif. Indeks sektor material dan teknologi informasi masing-masing meningkat 1,72 persen dan 0,92 persen.

Harga emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange turun seiring menguatnya nilai tukar dolar AS. Harga emas untuk pengiriman Desember 2022 turun 0,5 persen menjadi US$1.671,50 per ons. Indeks dolar AS naik 0,3 persen.

Bursa saham Eropa menguat pada Selasa, dengan indeks STOXX 600 Eropa naik 0,8 persen, dipicu optimisme hasil pemilihan anggota kongres AS.

Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, naik 6,15 poin, atau sekitar 0,09 persen, menjadi 7.306,14. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, menanjak 155,23 poin, atau sekitar 1,15 persen, menjadi 13.688,75.

Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, meningkat 36,60 poin, atau sekitar 0,46 persen, menjadi 7.998,90. Indeks Cac 40 di Euronext, Paris, Perancis, menguat 24,89 poin, atau sekitar 0,39 persen, menjadi 6.441,50.

Nilai tukar poundsterling melemah 0,23 persen terhadap dolar menjadi US$1,1489 per pound. Sedangkan terhadap euro, nilai tukar pound berada di kisaran 1,1489euro per pound.


https://pasardana.id/news/2022/11/9/wall-street-lanjutkan-penguatan/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here