Home Bisnis MARKET ANALIS MARKET (07/11/2022) : IHSG Diperkirakan Cenderung Menguat

ANALIS MARKET (07/11/2022) : IHSG Diperkirakan Cenderung Menguat

29
0

Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (4/11), IHSG ditutup menguat 10,95 poin (+0,15%) ke level 7.045,53. IHSG berhasil ditutup menguat pasca melemah pada sesi perdagangan pertama.

Di sisi lain, investor masih mencermati sentimen eksternal, yakni tren kenaikan suku bunga beberapa negara yang masih berlanjut meski ada sedikit peluang pelonggaran.

Selain itu, kebijakan zero covid policy dan krisis properti masih menekan ekonomi China.

Sepekan terakhir, IHSG tercatat terkoreksi 0,15% dengan net foreign buy sebesar Rp823,92 miliar.

Sementara itu, Wall Street akhir pekan lalu (04/11), ditutup menguat setelah sesi yang bergejolak di tengah laporan pekerjaan yang beragam.

Rilis data Ketenagakerjaan Non-Pertanian AS mencatat ada 261 ribu lapangan kerja pada Oktober 2022, lebih tinggi dari konsensus yang sebesar 200 ribu.

Di sisi lain, Tingkat Pengangguran AS justru naik menjadi 3,7% (Oct-22), bulan sebelumnya sebesar 3,5% (Sep-22).

Kemudian, Fed Collins mengisyaratkan bahwa laju kenaikan di masa depan bisa lebih kecil tetapi tidak mengesampingkan kenaikan 75 bps lainnya pada bulan Desember.

Baca Juga :  Bergerak Variatif, IHSG Sesi I Ditutup Naik Tipis 0,014 Point ke Level 6.143

Presiden regional Thomas Barkin juga mengungkapkan pandangan serupa, tetapi mencatat bahwa bank sentral AS mungkin perlu menaikkan suku bunga di atas 5%. DJIA (+1,26%), S&P500 (+1,36%), dan Nasdaq (+1,28%).

Sebagai catatan, sepekan terakhir DJIA (-1,39%), S&P500 (-3,35%), dan Nasdaq (- 5,65%).

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung menguat. Investor hari ini akan mencermati rilis data Statistik Cadangan Devisa (Oct22) dan Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia Q3-2022,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Senin (07/11/2022).


https://pasardana.id/news/2022/11/7/analis-market-07112022-ihsg-diperkirakan-cenderung-menguat/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here