Bekasi (Beritamu.co.id) – Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan kompetisi Liga 1 Indonesia 2022-2023 akan dimulai pada 27 Juli 2022.
“Insyallah Liga 1 akan digelar mulai tanggal 27 (Juli-red),” ujar Iriawan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7) malam.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menegaskan bahwa pihaknya dan operator PT Liga Indonesia Baru (LIB) tengah mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan kompetisi tersebut.
PSSI dan LIB juga sedang menentukan di mana lokasi pertandingan pembuka Liga 1 terbaru.
“Kami sedang memastikan tempatnya. Mohon bersabar,” kata Iriawan.
Sebelumnya, LIB menyatakan bahwa Liga 1 musim 2022-2023 akan berlangsung hingga April 2023.
Adapun Liga 1 Indonesia 2021-2022 dilaksanakan pada Agustus 2021-Maret 2022, di mana Bali United keluar sebagai juara.
Ketika itu, Liga 1 bergulir dengan format seri, tanpa penonton dan penerapan gelembung (bubble) karena berlangsung di tengah pandemi COVID-19.
Namun, pada musim 2022-2023, Liga 1 dipastikan kembali ke format semula, yakni kandang-tandang, dan bisa dihadiri lagi oleh penonton di stadion seiring semakin terkendalinya pandemi di Tanah Air.
Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2975017/ketum-pssi-liga-1-2022-2023-dimulai-27-juli-2022)