BeritaMu.co.id – Dana Id Games-Salah satu dompet digital yang sekarang ini yang cukup populer ditanah air adalah Dana. Dengan menggunakan aplikasi ini kita bisa banyak melakukan transaksi seperti transfer ke rekening bank, membeli pulsa atau data dan bahkan yang terbaru kita sudah bisa membeli item dalam games. Bagi anda yang suka sekali main game online, maka ini bisa menjadi kabar gembira, karena anda tidak perlu lagi melakukan top up lewat situs lainnya yang menawarkan harga cukup mahal.
Industri gaming dalam era digital ini termasuk kedalam usaha yang cukup menggiurkan. Mereka para player yang memiliki skill ditas rata-rata dapat menjadikan ini sebagai peluang untuk bergabung dalam tim esport. Sehingga selain dapat menemukan keseruan, kita juga bisa memperoleh pendapatan dari sini.
Bermain game online merupakan aktifitas yang menawarkan banyak sekali keseruan, namun untuk dapat memenangkannya bukanlah hal yang mudah. Apalagi game tersebut merupakan permainan multiplayer yang melibatkan banyak pemain, pastinya anda akan lebih sulit untuk bisa memenangkannya.
Selain skill, membangun hero atau melengkapi dengan item yang ada merupakan salah satu kuncinya. Untuk itu wajib bagi kita untuk membeli perlengkapan sebelum bermain game tersebut, dan apabila anda ingin melakukan top up di tempat yang terpercaya, maka Dana id games ini adalah salah satunya.
Apa Itu Dana Id Games?
Dana id games merupakan fitur terbaru yang dimiliki dana untuk transaksi pembelian item game online. Dalam website resmi mereka kita akan melakukan banyak pembelian item game seperti Mobile Legends, PUBG, Free Fire dan game online lainnya.
Untuk sementara ini layanan dari dana ini hanya support untuk permainan saja, sedangkan untuk pengisian diamond untuk aplikasi seperti live streaming belumlah support. Harga yang ditawarkan pun cukuplah umum dan tidak terlalu mahal. Apabila anda sering melakukan pembelian di codashop, maka harganya pun sama.
Fitur terbaru dari aplikasi DANA ini untuk sementara hanya bisa diakses oleh anda lewat browser, itu artinya ketika anda menggunakan dana maka anda tidak bisa melakukan topup. Memang di aplikasi ini kita bisa melihat icon games, namun disitu kita hanya dapat melihat tutorialnya saja.
Game yang Bisa di Top up di Dana.id/Games
Mungkin anda ingin tahu game apa sajakah yang dapat kita top up dengan layanan terbaru dari Dana ini, selengkapnya bisa anda simak seperti berikut.
- Call of Dutty Mobile
- PUBG Mobile
- Mobile Legends
- Free Fire
- Ragnarok Mobile Eternal Love
- Arena of Valor
- Valorant
- Love Nikki
- Speed Drifters
- Honkai Impact 3
- MU Origin 2
- Game of Sultans
- Hago
- Legends of Runeterra
- King of Kings
- Super Mecha Champions
- Samurai Era
Walaupun masih sebatas game yang bisa kita top up disini, akan tetapi game yang dihadirkan merupakan yang paling populer sekarang ini. Dan dari beberapa nama game diatas tentunya terdapat nama dari game yang sering kamu mainkan.
Cara Top up di Dana id Games
Untuk dapat melakukan top up game di dana.id/games ini maka anda bisa melakukan beberapa langkah saja. Berikut ini kami berikan tutorial untuk setiap gamesnya.
Dana id games mobile legends
Pecinta game moba yang satu ini bisa dengan mudah melakukan top up lewat dana. Namun perlu anda ketahui kalau untuk melakukan top up di dana anda tidak dapat melakukannya dengan aplikasi. Melainkan anda perlu login terlebih dahulu menggunakan website dana.id/games. Selengkapnya bisa anda simak seperti dibawah ini.
- Masuk ke dana.id/games
- Selanjutnya pilih “Mobile Legends”
- Isi “User ID” dan “Zone ID”
- Pilihi Packages atau Diamonds
- Tentukan jumlah
- Pilih menu “Berikutnya”
- Masukan nomor dana anda dan pin anda
- Anda akan menerima kode otp, lalu masukan
- Selesai.
Pembelian item telah berhasil dan item yang sudah anda beli pun akan masuk pada akun game yang sebelumnya sudah anda masukan.
Top up Dana Games FF
Para survivors pastinya ingin juga merasakan bagaimana cara melakukan top up dengan menggunakan dana id ini, untuk tata caranya hampirlah sama seperti yang sudah kami sampaikan diatas. Namun apabila anda masih belum tahu, maka bisa simak caranya dibawah ini.
- Login ke dana.id/games
- Pilih Free Fire
- Masukan user ID
- Tentukan jumlah diamond yang ingin di top up
- Pilih berikutnya
- Masukan nomor dana anda
- Selanjutnya masukan pin
- Kode OTP akan dikirim kemudian anda bisa masukan
- Transaksi selesai.
Untuk jumlah minimal top up ff di dana ini sebanyak 5 diamond, sedangkan untuk jumlah maksimal dapat mencapai 73100 dengan harga mencapai 10 juta.
Demikianlah tadi dua cara top up yang bisa anda coba dengan menggunakan fitur dari aplikasi dana terbaru. Untuk games lain caranya pun hampir sama, tinggal anda menentukan game yang ingin anda lakukan top up.
Dana Id Dames Top Up Higgs Domino, Apa Bisa?
Bagi anda yang hobby bermain game higgs domino saat ini anda belum bisa melakukan top up di layanan top up game satu ini, sehingga anda bisa menjadikan tempat lainnya untuk dapat melakukan top up. Salah satunya adalah codashop yang merupakan toko online sudah terpercaya.
Akhir Kata
Demikianlah ulasan mengenai Dana id games yang bisa anda akses untuk melakukan top up berbagai macam item permainan online. Intinya ketika kita ingin melakukan top up maka kita harus bijak dalam menentukan mana yang kita perlukan dan tidak.