
Beritamu.co.id –
(G)I-DLE secara resmi kembali ke kancah musik Kpop dengan full album pertama mereka yang bertajuk “I NEVER DIE” dan title track “TOMBOY” pada 14 Maret. Saat menjalani masa promosi, mereka mengalami sebuah insiden saat tampil di sebuah acara yang ditayangkan KBS.
Ini adalah rilisan musik pertama (G)I-DLE] setelah 1 tahun 2 bulan hiatus karena skandal kekerasan sekolah mantan mantan member, Soojin. Meski ada jeda cukul lama, “TOMBOY” dengan cepat menerima respon yang sangat positif dari penonton Korea dan mendekati pencapaian Realtime All-kill.
Baru-baru ini, (G)I-DLE muncul di acara “Snack Spree” KBS Idol untuk mempromosikan album baru. Di bagian pembuka, girl group besutan CUBE Entertainment tersebut membawakan bagian pendek dari lagu “TOMBOY”.
Namun, ekspresi menarik dari dua member, Yuqi dan Shuhua ketika mendengar kata “F*ck” di bagian chorus menjadi perhatian penggemar media sosial. Kedua member itu terlihat cukup kaget mendengar kata umpatan tersebut.
Penyebab kepanikan ini konon karena KBS salah memutar “TOMBOY” versi CD Only yang mana versi aslinya mengandung banyak kata-kata makian yang hanya bisa didengar oleh penggemar yang membeli albumnya, bukan versi Clean seperti di MV.
Source: Kbizoom
Sebelumnya, KBS mengumumkan bahwa kedua versi “TOMBOY” tidak sesuai dengan standar penyiaran stasiun tersebut. Versi CD memiliki banyak kata yang tidak pantas, sedangkan versi Clean berisi nama brand, sehingga grup tersebut harus merevisi liriknya tiga kali.
Namun, sekarang di program yang diproduksi oleh stasiun ini, versi CD dari “TOMBOY” diputar, mengejutkan member (G)I-DLE sendiri. Ekspresi panik Yuqi dan Shuhua membuat para penggemar tertawa terbahak-bahak.
Banyak penggemar juga yang merasa ironis karena KBS memainkan versi asli dari lagu tersebut di acaranya meskipun sebelumnya memiliki persyaratan sensor yang ketat. Banyak penggemar yang menganggapnya lucu karena para member menyanyikan lagu itu sendiri tetapi terkejut mendengar umpatan dalam lagu tersebut.
“Sebelumnya, KBS menolak 2 versi Clean yang dikirimkan (G)I-DLE. Gadis-gadis itu harus mengedit lirik untuk ketiga kalinya. Tapi itu konyol bahwa mereka memainkan versi CD,” komentar netizen. “Versi ini sangat keren!” seru netizen lainnya.
“Yuqi yang menyanyikan baris itu di bait 2 dan dia yang panik saat mendengarnya,” kata netizen. “Mereka pasti kaget karena harus mengedit lirik sebanyak 3 kali dan kemudian penyiar menggunakan versi aslinya,” ujar yang lain.
(wk/dewi)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00417662.html