Home Berita Pilihan Bahlil sebut investasi mulai bergeser ke sektor industri

Bahlil sebut investasi mulai bergeser ke sektor industri

14
0

Jakarta (Beritamu.co.id) – Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menyebutkan realisasi investasi saat ini mulai bergeser ke sektor-sektor yang mendukung industrialisasi.

Hal itu tercermin dari capaian realisasi investasi sepanjang triwulan IV 2021 di mana industri logam dasar, barang logam, bukan mesin dan peralatannya jadi sektor yang paling banyak terealisasi, yakni mencapai Rp34,8 triliun (14,4 persen).

“Dulunya di tahun 2020, transportasi, gudang dan telekomunikasi nomor satu, sekarang sudah berubah ini. Sekarang masuk di industri,” katanya dalam paparan daring realisasi investasi 2021 di Jakarta, Kamis.

Menurut Bahlil, capaian tersebut menunjukkan bahwa saat ini investasi yang masuk sudah mendorong pembangunan industri, khususnya hilirisasi.

“Artinya investasi ini sudah mendorong pembangunan industri, hilirisasi, untuk menciptakan nilai tambah untuk mengantisipasi agar tidak terjadi deindustrialisasi,” katanya.

Bahlil pun mengaku pemerintah terus mendorong agar sektor manufaktur bisa memberikan nilai tambah.

Dalam catatan Kementerian Investasi/BKPM, realisasi investasi mencapai Rp241,6 triliun sepanjang triwulan IV 2021.

Selain sektor industri logam dasar, barang logam, bukan mesin dan peralatannya, ada sektor perumahan, kawasan industri dan perkantoran yang jadi sektor utama yang terealisasi paling banyak dengan capaian Rp28,6 triliun (11,8 persen).

Baca Juga :  Rupiah menguat jelang libur panjang akhir pekan ini

Disusul kemudian sektor pertambangan dengan Rp28 triliun (11,6 persen); sektor transportasi, gudang dan telekomunikasi sebesar Rp27,3 triliun (11,3 persen); dan sektor listrik, gas dan air sebesar Rp22,3 triliun (9,2 persen).

Realisasi investasi triwulan IV 2021 tersebar di DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Timur dan Maluku Utara.

Ada pun negara asal investasi yakni Singapura (2,1 miliar dolar AS), Hongkong (1,5 miliar dolar AS), Amerika Serikat (1,2 miliar dolar AS), China (900 juta dolar AS), dan Jepang (500 juta dolar AS).

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2668681/bahlil-sebut-investasi-mulai-bergeser-ke-sektor-industri)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here