Home edukasi Cara Mudah Konsultasi Kesehatan Virtual Pakai Okadoc

Cara Mudah Konsultasi Kesehatan Virtual Pakai Okadoc

168
0

BeritaMu.co.id Merasa khawatir untuk mengunjungi rumah sakit di masa pandemi seperti ini namun kondisi kesehatan sedang tidak baik? Tenang, kamu bisa memanfaatkan teknologi untuk konsultasi virtual dengan dokter pilihan melalui smartphone atau laptop dari rumah saja.

Baca Juga :  Cara Membatalkan Pesanan di Tiktok Shop 2022

Kamu bisa menggunakan Okadoc untuk membuat jadwal konsultasi virtual dengan dokter yang diinginkan. Ada banyak pilihan dokter dari berbagai rumah sakit dan klinik terpercaya di Indonesia yang kini juga menerima konsultasi secara virtual.

Langkah Book Konsultasi Kesehatan Virtual Pakai Okadoc

Lalu, bagaimana cara konsultasi kesehatan virtual pakai Okadoc? Berikut langkah-langkah yang bisa kamu lakukan.

Kunjungi website resmi Okadoc; www.okadoc.com atau download aplikasi Okadoc secara gratis melalui Play Store maupun App Store.Jika kamu sudah tahu ingin konsultasi ke dokter mana, masukkan nama dokter pada kolom search yang tersediaJika belum ada gambaran ingin konsultasi ke dokter yang mana, pilih spesialisasi dokter yang diinginkanPada list dokter yang muncul, pilih dokter yang diinginkan. Pastikan ada simbol ‘kamera’ pada foto profil dokter yang dipilih yang menandakan jika dokter tersebut menerima konsultasi virtualKamu bisa filter Setelah itu pilih hari dan jam konsultasi seusia jadwal yang tersedia.Silakan login untuk melanjutkan pemesanan jadwal konsultasi virtualPilih pembayaran yang tersedia, mulai dari pembayaran digital seperti OVO dan GoPay hingga bank transfer dan kartu kreditSelesai

Konfirmasi booking konsultasi virtual akan dikirim melalui email kamu. Dan sebelum konsultasi dimulai, Okadoc akan mengirimkan pengingat agar kamu tidak sampai kelewatan jadwal konsultasi.

Apa yang Harus Dipersiapkan Saat Hari-H Konsultasi Virtual?

Jika booking konsultasi virtual dengan dokter pilihan sudah terkonfirmasi, maka di hari-H konsultasi kamu perlu melakukan hal-hal berikut ini.

Baca Juga :  Horoskop - Ramalan Zodiak Libra 2021

Sinyal internet yang kuat agar proses konsultasi virtual dengan dokter berjalan lancar.Bergabung dalam link konsultasi virtual yang dikirim pada email 10 menit sebelum jadwal konsultasi. Hal ini agar kamu punya waktu untuk memposisikan kamera smartphone/laptop pada posisi yang nyaman sebelum konsultasi dimulai.Siapkan juga dokumen kesehatan terkait. Misalnya kamu punya kondisi kesehatan tertentu, kamu bisa mengirimkan dokumen untuk keperluan diagnosis atau pemeriksaan selama konsultasi. Tenang, dokumen yang kamu share dalam sesi konsultasi dijamin aman.Ada baiknya sebelum konsultasi kamu sudah membuat daftar gejala yang dialami, sudah berapa lama mengalami gejala-gejala tersebut, obat-obatan yang sedang dikonsumsi dan juga daftar alergi obat (jika ada).

Dengan memanfaatkan Okadoc, kini kamu tidak perlu khawatir jika harus memeriksakan kesehatan. Kamu bisa konsultasi secara virtual dengan dokter dari rumah saja, aman, nyaman dan tentunya menghemat waktu jika dibandingkan harus keluar rumah dan antri di rumah sakit.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here