Home Showbiz Hyeri dan Yoo Seung Ho Dinilai Serasi, Penulis ‘Moonshine’ Awalnya Sempat Khawatir

Hyeri dan Yoo Seung Ho Dinilai Serasi, Penulis ‘Moonshine’ Awalnya Sempat Khawatir

47
0

Mengangkat kisah cinta berisiko Yoo Seung Ho dan Hyeri Girl’s Day, ‘Moonshine’ akan segera tayang pekan depan. Sang penulis menganggap mereka sangat serasi meskipun awalnya khawatir.

Beritamu.co.id
Drama mendatang KBS2, “Moonshine” akan segera menyapa pemirsa pekan depan. Kali ini, kemampuan akting Yoo Seung Ho dan Hyeri Girl’s Day dipersatukan di dalam sebuah drama sageuk yang menarik.

“Moonshine” menceritakan tentang kisah cinta yang diambil di tengah kuat-kuatnya era larangan di Joseon, terutama pelanggaran tentang minuman beralkohol. Yoo Seung Ho memerankan Nam Young, inspektur top yang berprinsip. Sedangkan Hyeri berperan sebagai Kang Ro Seo, bangsawan misknin yang mencari uang lewat menjual alkohol.

Baru-baru ini, penulis membagikan pemikirannya tentang “Moonshine” yang akan segera tayang. Kim A Rok berpendapat bahwa drama ini bisa menjadi petualangan menyenangkan bagi pemirsa. Empat aktor utama yang masih muda juga merupakan daya tarik di dalam drama.

Secara khusus, penulis Kim A Rok memuji Yoo Seung Ho dan Hyeri kendati “Moonshine” adalah proyek yang pertama kali mempertemukan mereka. “Melihat kedua aktor pemeran Nam Young dan Kang Ro Seo, karakternya dihidupkan dengan lebih menarik dan penuh kasih,” ujarnya.

Baca Juga :  ATEEZ Diduga Jadi Target Rasisme Singgung Fisik Hingga Bicara Bahasa Inggris, Influencer Ini Dikecam

Meski pun kedua karakter utama dapat dihidupkan dengan cara lebih menarik oleh Yoo Seung Ho dan Hyeri, tidak dipungkiri mereka punya kekhawatiran khusus pada awalnya. Penulis Kim A Rok membagikan pengalamannya ketika memikirkan karakter buatannya sebelum casting.

“Sebelum casting, ada kekhawatiran tentang kedua karakter tersebut. Nam Young berkata, ‘Bagaimana jika aku terlihat membosankan?’ Kupikir, ‘Bagaimana jika terlihat sembrono?’ Namun, ketika bertemu dengan dua aktor, aku menemukan hal-hal yang dalam diri Nam Young dan Kang Ro Seo tidak ditemukan,” kenang penulis.

Menurutnya, meski awalnya merasa khawatir tidak akan cocok namun baik Yoo Seung Ho maupun Hyeri mampu menemukan cara agar chemistry terbentuk. Bahkan penulis kini menganggap mereka berdua amatlah serasi.

“Aku telah menghubungkan orang-orang yang menurut anda tidak akan pernah cocok dengan anda, jadi anda bisa mengetahui betapa mereka terlihat sangat serasi. Tolong nantikan chemistry Yoo Seung Ho dan Hyeri,” pungkas sang penulis.

Sementara itu, “Moonshine” rencananya akan mulai disiarkan pada 20 Desember mendatang. Sebagai ganti “‘The King’s Affection“, drama ini mengisi slot hari Senin dan Selasa pukul 21.30 waktu setempat.

(wk/inta)

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00400886.html

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here