Salah satu pemeran ‘Hellbound’ mengungkapkan bahwa Yoo Ah In memiliki kekuatan tertentu di lokasi syuting drama ini. Penasaran kekuatan apa yang dimaksudnya?
Beritamu.co.id –
Baru-baru ini Kim Shin Rok menjalani wawancara dengan Wikitree untuk membicarakan drama “Hellbound“. Salah satu topik yang dia bahas adalah soal pengalamannya bekerjasama dengan Yoo Ah In.
Kim Shin Rok mengungkapkan bahwa Yoo Ah In adalah tipe aktor yang memiliki kekuatan di lokasi syuting. Karena itulah Yoo Ah In mampu memicu pemeran lain untuk berakting dengan baik.
Dia menuturkan, “Aku tidak bisa terlalu sering bertemu dengan Yoo Ah In di lokasi syuting. Aku bertemu dengannya dua kali, pertama di kafe ketika aku bertemu dengan pendiri Kebenaran Baru untuk pertama kalinya, dan yang kedua adalah ketika aku menandatangani kontrak tentang siaran langsung.”
Dia melanjutkan, “Dia memiliki kehadiran yang kuat dan di atas itu dia memainkan peran sebagai pemimpin agama semu, sehingga dia memiliki kekuatan untuk menarik orang-orang. Yoo Ah In memiliki kekuatan yang cukup, sehingga yang harus kulakukan adalah bereaksi dengan baik.”
Kim Shin Rok kemudian mengungkap adegan favoritnya di “Hellbound”. Dia memilih adegan di mana karakternya membahas siaran langsung demonstrasi dengan Jung Jin Soo (Yoo Ah In) dan pengacara Min Hye Jin (Kim Hyun Joo).
“Salah satu adegan favoritku adalah ketika orang-orang dari Kebenaran Baru dan kantor pengacara datang ke rumahku untuk membahas kontrak siaran langsung. Di sana, Jung Jin Soo bertanya kepadaku mengapa anak-anak tidak memiliki ayah dan apakah dia adalah pria yang sudah menikah,” ungkapnya.
“Saat itulah aku menjawab bahwa anak-anak memiliki ayah yang berbeda, tapi pengacara Min Hye Jin membelaku dan mengatakan bahwa aku tidak perlu menanggapinya. Itu adalah adegan di mana aku benar-benar merasakan kehadiran Kim Hyun Joo sebagai seorang aktris,” pungkasnya.
Sementara itu, “Hellbound” menceritakan fenomena supernatural di mana makhluk misterius tiba-tiba muncul untuk menyeret orang-orang ke neraka. Sebuah sekte melihat hal ini sebagai kesempatan untuk mengendalikan masyarakat, sedangkan beberapa orang lainnya mencoba mengungkap rahasia di balik aliran sesat tersebut.
Kim Shin Rok berperan sebagai penerima titah masuk neraka yang demonstrasinya disiarkan secara langsung. Insiden ini berhasil mengubah pandangan masyarakat hingga membuat pengikut Kebenaran Baru melonjak drastis.
(wk/eval)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00399493.html