Home Teknologi Aplikasi Rekomendasi – Kuota Conference Axis Terbaru

Rekomendasi – Kuota Conference Axis Terbaru

27
0

BeritaMu.co.id – Ada banyak sekali jenis paket kuota yang dikeluarkan oleh Axis. Salah satunya adalah kuota conference Axis. Ada yang pernah menggunakan kuota satu ini? Paket ini bisa Kamu gunakan untuk mengakses berbagai jenis platform yang ada di internet.

Tentu saja jenis platform yang bisa dipilih adalah platform yang berhubungan dengan konferensi itu sendiri. Contohnya Kamu bisa mengakses zoom, Google Meet, dan platform meeting online lainnya. Tentu saja ada banyak sekali keuntungan yang bisa Kamu dapatkan dari penggunaan kuota satu ini.

Perlu dipahami, jenis kuota satu ini memang diperuntukkan secara khusus bagi kamu yang sedang menjalani WFH atau pendidikan secara online. Tidak heran kalau kemudian kuota satu ini banyak dibeli oleh konsumen, terlebih lagi di dalam kondisi pandemi seperti sekarang ini.

Baca Juga :  Rekomendasi - Cara Nuyul Snack Video 2022

Mengenal Kuota Conference Axis Lebih Jauh

Kuota konferensi yang disediakan oleh Axis ini merupakan paket internet yang ditujukan bagi para peserta konferensi online di Indonesia. Ada banyak sekali pengguna paket kuota satu ini. Terlebih di kala pandemi seperti saat ini.

Kemunculan paket kuota konferensi ini dilandasi oleh kebutuhan masyarakat yang begitu tinggi terhadap konferensi online. Hal ini tentu dilandasi oleh aturan PSBB yang dikeluarkan oleh pemerintah untuk meminimalisir penyebaran virus Corona.

Dengan keberadaan kuota satu ini, masyarakat bisa dengan mudah menggunakannya untuk konferensi atau meeting online tanpa takut kehabisan kuota. Pasalnya kuota satu ini sangat hemat untuk digunakan sebagai modal konferensi atau meeting online.

Memang tidak hanya Axis saja yang menyediakan kuota satu ini, ada banyak juga paket kuota dari provider lainnya. Namun tentunya ada banyak sekali keunggulan yang dimiliki oleh kuota dari Axis ini. Salah satunya adalah jaminan sinyal yang stabil dan bisa dipergunakan di berbagai wilayah dalam negeri.

Baca Juga :  Xiaomi Tawarkan Harga Khusus untuk Smartphone dan AIoT

Fungsi dari Kuota Conference Axis

Sebagaimana sudah kami jelaskan sebelumnya, kuota konferensi dari Axis ini diperuntukkan bagi mereka yang hendak melakukan meeting online dan berbagai jenis konferensi online lainnya. Lebih detailnya, inilah beberapa platform yang bisa Kamu akses menggunakan paket kuota satu ini :

  • Melakukkan meeting pada aplikasi Zoom
  • Mengakses berbagai fitur dan menu pada Google Classroom
  • Bergabung dalm siaran langsung dan konferensi Microsoft Team
  • Menggunakan situs Google Meet baik melalui PC ataupun Android
  • Mengakses aplikasi Google Chat

Tidak hanya beberapa nama di atas, kuota ini juga bisa Kamu gunakan untuk mengakses situs Udemy. Dengan melihat deretan platform di atas, sudah bisa kita temukan apa sebenarnya fungsi utama dari keberadaan kuota satu ini. Pergunakan kuota dengan baik agar kamu bisa mendapatkan manfaatnya secara maksimal.

Harga Paket Kuota Axis

Paket kuota Axis ini tersedia dalam beberapa pilihan harga. Tentu saja Kamu bisa menyesuaikan paket kuota yang dipilih dengan budget yang dimiliki. Demi memenuhi kebutuhan Kamu ini, Axis telah menyediakan 3 paket utama yang bisa Kamu pilih sesuai kondisi.

Tiga varian paket yang tersedia ini memiliki harga dan kapasitas kuota yang berbeda-beda. namkun paket manapun yang Kamu beli, tentu saja ada jaminan kualitas jaringan stabil dan penggunaan kuota yang hemat. Langsung saja, ini dia beberapa paket yang bisa dipilih tersebut.

No Harga Paket Masa Aktif Kuota Akses
1 Rp 800,- 1 Hari 2 GB Zoom, Google Classroom, Microsoft Team, Google Meet, Google Chat
2 Rp 2.900,- 7 Hari 5 GB
3 Rp 8.900,- 7 Hari 15 GB

Dengan kuota melimpah dan jaringan internet Axis yang stabil, kami jamin konferensi apapun yang Kamu lakukan akan berjalan dengan lancar. Tentunya hal ini akan berdampak sangat positif terhadap berbagai kepentingan Kamu. Baik itu kepentingan pribadi maupun kepentingan perusahaan.

Kelebihan dan Kekurangan dari Kuota Conference Axis?

Seperti sudah kami jelaskan sebelumnya, ada banyak sekali keunggulan yang dimiliki oleh paket kuota satu ini. Namun ternyata disamping itu, ada juga beberapa kekurangan yang dimilikinya. Penting sekali bagi Kamu untuk memahami kedua poin tersebut.

Tujuannya agar Kamu bisa meminimalisir kekurangan dari paket kuota satu ini dan memaksimalkan kelebihannya. Lantas apa saja keunggulan dan kekurangan yang dimiliki oleh paket kuota satu ini? Langsung saja simak penjelasan selengkapnya pada poin-poin berikut ini :

Kelebihan

  • Memiliki harga yang sangat terjangkau sehingga tidak memberatkan kebutuhan kuota Kamu.
  • Terdiri dari beberapa pilihan kuota yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dari mulai harga 800 hingga 9.000 Rupiah,
  • Tersedia banyak bonus yang akan sangat bermanfaat untuk kebutuhan meeting dan konferensi Kamu
  • Kecepatan internet yang stabil di berbagai lokasi dalam negeri, bahkan di pelosok sekalipun. Kecepatan downloadnya mencapai 500 kb/s
  • Sudah diakuisisi oleh XL sehingga titik jaringannya jauh lebih luas.

Kekurangan

  • Tidak tersedia Add On apabila kuota utama habis. Karena itu Kamu harus benar-benar bisa memprediksi estimasi kuota yang biasa digunakan pada saat konferensi itu sendiri dilakukan.
  • Jarang sekali informasi terkait cara pembelian dan aktivasi kuota satu ini secara detail di internet
  • Kuota hanya bisa digunakan untuk mengakses platform konferensi online. Tidak ada cara yang legal untuk mengkonversinya menjadi kuota reguler.

Meskipun memiliki beberapa kekurangan, tetap saja kelebihan dari kuota satu ini jauh lebih banyak. Karenanya jangan heran kalau kemudian kuota conference Axis ini menjadi salah satu paket Axis terlaris di Indonesia.

Cara Membeli Paket Kuota Conference

Menjadi salah satu paket terlaris, pengguna apk satu ini datang dari berbagai kalangan dari mulai pelajar, mahasiswa, pekerja dan lain sebagainya. Bagaimana? Tertarik dengan paket kuota satu ini? Untuk mendapatkan kuota satu ini sama sekali tidak sulit.

Untuk membeli paket konferensi, ada beberapa cara yang bisa Kamu lakukan. Cara yang pertama adalah menggunakan layanan Axisnet yang bisa Kamu unduh di Playstore. Pada aplikasi ini ada banyak pilihan kuota yang bisa dibeli, salah satunya adalah kuota conference tersebut.

Adapun cara lain yang bisa dilakukan adalah menggunakan situs resmi Axis yang bisa Kamu akses di alamat https”//Axis.co.id/paket conference. Kalau Kamu kesulitan, Kamu juga bisa melakukan pembelian kuota satu ini dengan menggunakan dial *123#.

Apakah Paket Conference Bisa Dikonfersi Menjadi Paket Reguler?

Jika merujuk pada informasi di internet, memang ada beberapa pihak yang mengklaim kalai kuota Conference ini bisa dikonfersi menjadi kuota reguler dan bisa digunakan untuk mengakses berbagai jenis fitur keren yang ada di dalamnya.

Namun ternyata tidak ada informasi resmi dari Axis terkait hal ini. Untuk mengakses platform lainnya di internet, Axis sudah menyediakan berbagai paket menarik lainnya dengan penawaran yang sangat menguntungkan. Kamu hanya perlu melihatnya di Axisnet ataupun pada situs resmi.

Baca Juga :  Rekomendasi - Cukies World: Penjelasan & Cara Farming untuk Dapat Kripto Gratis

Tentunya kuota conference Axis ini dikhususkan bagi mereka yang ingin mengakses platform konferensi online dengan harga yang terjangkau dan kuota hemat. Pergunakan semaksimal mungkin agar pekerjaan dan pendidikan Kamu tidak terganggu meskipun terpisah oleh jarak.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here