Home Showbiz Lee Ji Hoon Kembali Tanggapi Kontroversi Pergantian Penulis ‘Sponsor’, Ngaku Telah Ditipu

Lee Ji Hoon Kembali Tanggapi Kontroversi Pergantian Penulis ‘Sponsor’, Ngaku Telah Ditipu

33
0

Pada Selasa (9/11), Lee Ji Hoon membuat pernyataan baru untuk menanggapi kontroversi pergantian penulis naskah ‘Sponsor’. Simak pernyataan lengkapnya berikut ini.

Beritamu.co.id
Lee Ji Hoon membuat pernyataan pribadi tentang pergantian penulis “Sponsor” usai produser memberi klarifikasi lanjutan pada Senin (8/11). Dalam pernyataannya, aktor 33 tahun itu mengaku merasa ditipu oleh penulis Park Kye Hyung dan sutradara lama “Sponsor”.

Sebagaimana diketahui, Lee Ji Hoon dituduh menggunakan pengaruhnya untuk mengganti penulis asli drama tersebut, yakni Park Kye Hyung. Tuduhan ini sendiri telah dibantah oleh pihak “Sponsor” maupun Lee Ji Hoon dan agensinya. Simak pernyataan baru Lee Ji Hoon berikut ini:

“Segera setelah kami bertemu, sutradara bertanya kepadaku, ‘Kamu terkejut karena Sun Woo (karakter Lee Ji Hoon) hampir tidak memiliki adegan meskipun dia adalah karakter utama kan?’ dan aku mengatakan bahwa aku memang terkejut,” tulis Lee Ji Hoon di Instagram, Selasa (9/11).

Dia melanjutkan, “Sutradara mengatakan kepadaku untuk tidak khawatir, bahwa itu akan diperbaiki, bahwa pemeran utama pria kedua, Seung Hoon, akan mati di episode 5, dan bahwa alur cerita Sun Woo akan meningkat. Dia mengatakan bahwa dia telah merencanakan segalanya dan memintaku untuk tidak khawatir.”

“Aku memikirkannya dengan hati-hati, dan karena produksilah yang pertama kali memberiku tawaran, aku memutuskan untuk percaya pada sutradara. Setelah beberapa waktu, aku menerima naskah yang telah diperbaiki. Namun ternyata sang sutradara berbohong,” ungkapnya.

“Adegan yang kumiliki dari episode 1 hingga 4 hampir sama. Aku memiliki 5 adegan di episode 5 dan 6 adegan di episode 6. Karena drama ini memiliki 12 episode, aku bertanya-tanya, ‘Apa ini?’ Aku sedikit cemas, jadi aku menghubungi sutradara untuk memeriksanya lagi,” imbuh Lee Ji Hoon.

Dia menambahkan, “Tentu saja, dari sudut pandangku, aku khawatir. Aku telah melihat sinopsis dan mendengar dari sutradara. Tapi aku hanya memiliki tiga atau empat adegan, paling banyak enam adegan, sedangkan satu episode berjumlah sekitar 50 adegan.”

“Aku berkali-kali memeriksa naskah, tapi aku terus bertanya-tanya apakah ini benar. Aku bertanya kepada CEO perusahaan produksi apakah aku bisa melihat proyek lain sebagai gantinya, tapi mereka mengatakan bahwa naskahnya akan diperbaiki. Ketika aku menerima versi baru, ada sekitar dua adegan lagi,” tuturnya.

Dia kemudian berkata, “Menurut sinopsis, karakterku adalah karakter utama, tetapi bahkan setelah koreksi berulang kali, adegan yang kumiliki paling banyak adalah 8 dari 50 adegan dalam satu episode. Ini sekitar dua bulan sebelum syuting pertama dimulai. Aku yakin banyak orang akan setuju denganku bahwa ini layak dibicarakan dengan perusahaan produksi.”

“Tapi apa masuk akal ketika tiga minggu sebelum syuting, mereka tiba-tiba berkata kepadaku, ‘Mengapa kamu tidak mengganti peran menjadi Seung Hoon saja?’ Apakah ini berarti aku melawan sutradara dan penulis? Tidak peduli bagaimana kalian melihatnya, sutradara dan penulis adalah orang-orang yang menipuku. Mereka berdua tidak bisa menggunakanku sebagai tameng untuk memenuhi kepentingan pribadi mereka,” keluhnya.

Baca Juga :  Bak Profesional, Joy Red Velvet Pamer Keahlian Membaca Kartu Tarot

Lebih lanjut, Lee Ji Hoon mengungkapkan, “Pada titik tertentu, tanpa kusadari, sebuah rekaman aneh dibuat dari percakapan antara CEO perusahaan produksi dan penulis atau sutradara. Aku bahkan belum menandatangani kontrak dengan drama, tidak ada orang lain yang berperan, jadi apakah aku salah karena mempertimbangkan tawaran lain yang kuterima sementara itu?”

“Aku pikir setidaknya aku memiliki hak untuk memikirkan dan memilih produksi yang ingin kugarap. Jangan hanya mengungkapkan sampul naskah. Yang Anda unggah adalah naskah terakhir yang kuterima dari Anda. Tampilkan naskah pertama yang kuterima, serta beberapa versi revisi. Jika Anda mengatakan bahwa Anda tidak memilikinya, maka aku akan membagikan semua versi yang kulihat dan membuatku terkejut,” tambahnya.

“Ah, ada juga yang mengatakan tentang Instagram, tapi akunku diretas pada tahun 2019, jadi sebaiknya konfirmasi dulu! Kirim pesan! Aku masih membalas pesan yang kuterima dari penggemar, setiap saat, siang dan malam. Aku juga mengirim pesan kepada orang yang kusuka dan aku mengirim pesan seminggu sekali lepada MbappĂ© (pemain sepak bola),” ucapnya.

Dia menambahkan, “Terus? Layanan jejaring sosial adalah platform di mana kalian dapat membangun hubungan, mendapatkan teman yang tidak terduga, memulai hubungan romantis, menerima sorakan dan dukungan.”

Terakhir, Lee Ji Hoon mengutarakan niatnya untuk menempuh jalur hukum. Selain itu, dia juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para penggemar yang terus mendukung dan mempercayainya.

“Aku tidak berpikir aku harus menjawab satu per satu pertanyaan tentang masalah ini. Mulai sekarang, mereka yang menghubungkanku dengan hal-hal yang tidak ada hubungannya denganku dan mengunggah komentar jahat secara sembrono tidak akan mendapat keringanan hukum. Aku hanya akan mengambil tindakan melalui hukum mulai sekarang,” tegasnya.

“Yang terakhir ini untuk para penggemar yang telah menunjukkan cinta yang begitu besar kepadaku. Aku akan menggunakan waktu ini untuk menjadi dewasa dan menyapa kalian dengan citra yang lebih baik setelah mengoreksi semua bagian yang kurang kumiliki,” tuturnya.

“Aku pikir waktu sulit ini akan menambah kedalaman hidupku, aktingku dan juga hatiku. Saat ini, seluruh pemain dan kru sedang bekerja keras untuk syuting bersama,” pungkas Lee Ji Hoon.

Sementara itu, “Sponsor” dipersiapkan untuk tayang setiap Senin dan Selasa pukul 22.30 waktu setempat. Rencananya, drama ini akan mulai tayang pad 29 November mendatang.

(wk/eval)

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00394513.html

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here