Home Teknologi Aplikasi Xiaomi – Spesifikasi dan Harga Mi 9 Terbaru 2021

Xiaomi – Spesifikasi dan Harga Mi 9 Terbaru 2021

38
0
Xiaomi - Spesifikasi dan Harga Mi 9 Terbaru 2021

BeritaMu.co.id – Halo sahabat Beritamu jumpa lagi dengan kami yang hadir membagikan infodunia teknologi serta aplikasi mod premium gratis. Nah kali ini admin Beritamu akan membagikan dan membahas  Spesifikasi dan Harga Xiaomi Mi 9.

Seperti yang kita ketahui “Xiaomi” telah melepaskan dirinya dari sub-brand Redmi dan Pocophone, Xiaomi pun menyatakan bahwa ponsel-ponsel yang diproduksi dengan brand Xiaomi Mi hanya akan mengisi deretan smartphone kelas tertinggi alias flaghsip.

Setelah sebelumnya kita dihebohkan dengan rilisnya Redmi Note 7 dengan spesifikasi yang cukup gahar dan harga yang sangat terjangkau. Seharusnya ponsel Xiaomi Mi 9 yang rumornya bakal rilis di bulan februari ini kan memiliki spesifikasi yang jauh lebih dahsyat lagi dibandingakn Redmi Note 7.

Baca Juga :  Rekomendasi Aplikasi Karaoke 2020 Terbaik

Spesifikasi dan Performa Xiaomi Mi 9

Chipset Snapdragon 855
Processor Octa core (2.84 GHz, Single core, Kryo 485 + 2.42 GHz, Tri core, Kryo 485 + 1.8 GHz, Quad core, Kryo 485)
GPU Adreno 840
RAM 6/8 GB

Setelah pendahulunya Xiaomi Mi 8 yang telah mengusung Chipset Qualcomm Snapdragon 845, kali ini akan berotakan Processor
Octa core dengan Chipset Qualcomm Snapdragon 855 dan GPU Adreno 640. Tentunya ini akan memberikan kita pengalaman multimedia dan multitasking yang sangat memuaskan.

Selain itu Xiaomi Mi 9 ini mungkin akan menghadirkan 2 jenis yaitu dengan RAM 6GB atau 8GB. Dengan kapasitas RAM yang cukup besar tentunya smartphone ini dapat menjalankan Multitasking yang sangat cepat.

Dikabarkan akan tersedia dua pilihan versi penyimpanan, pertama dengan kapasitas 256GB dan 64GB. Jadi anda bisa menyesuaikan budget dan kebutuhan penyimpanan anda, kapasitas yang diberikan oleh Mi 9 ini sudah cukup besar.

Untuk anda pecinta game seperti PUBG Mobile, Fortnite Mobile, Mobile Legends yang cukup berat janganlah khawatir karena smartphone ini akan dapat bermain dalam settingan tinggi dan berjalan dengan smooth serta lancar tanpa adanya lagging.

Baca Juga :  Xiaomi - Luncurkan pengisi daya pada nirkabel 100W

Kamera Belakang 48 Megapixel & Kamera Depan 24 Megapixel

Tidak main-main dengan kameranya, Xiaomi Mi 9 ini dikabarkan akan memasang kamera dengan lensa 48 Megapixel untuk kamera belakangnya serta kameran depan dengan lensa 24 Megapixel. Sangat besar sekali untuk ukuran smartphone.

Kamera Belakang – 48 MP, f/1.8, 1/2″, 0.8µm, PDAF
– 12 MP, PDAF
– TOF camera
– Video 2160p@30/60fps, 1080p@30/120/240fps, 720p@960fps
Kamera Depan – 24 MP
– 1080p/30fps
– HDR

Selain kualitas memotret gambar dengan sangat tajam hingga resolusi 8000 x 6000 anda juga dapat merekam video hingga 960fps yang tidak akan anda temukan pada ponsel lain. Jadi buat anda yang doyan fotografi saya rasa ini tidak akan menjadi masalah buat anda.

Lihat juga: Galaxy A70S Jadi Ponsel Pertama Samsung Usung Spesifikasi Kamera 64MP

Android 9.0 dan MIUI 10

Dengan hardware yang sedemikian rupa, Xiaomi Mi 9 ini akan dihadirkan dengan platform Android 9.0 (Oreo) dan MIUI versi 10 yang jelas akan mendukung kinerja ponsel ini agar jauh lebih baik.

Body dan Display Xiaomi Mi 9

Body Xiaomi Mi 9 ini memiliki ketebalan yang lumayan tipis, dengan berat hanya 155 gram saja. Casing Xiaomi Mi 9 ini sudah berbahan kaca dengan Gorilaglass 5 dan Alumunium Frame seri 7000 sehingga membuat penampilan ponsel ini terlihat sangat elegan.

Display Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
Size 6.4 inches, 102.2 cm2 (~87.9% screen-to-body ratio)
Resolution 1080 x 2280 pixels, 19:9 ratio (~394 ppi density)
Protection Glass Corning Gorilla Glass
Body Dimension 155 x 75 x 7.6 mm (6.10 x 2.95 x 0.30 in)

Untuk Display Layar sudah mendukung teknologi Super Amoled yang baru-baru ini menjadi fitur display idaman. Memiliki resolusi 2k dirasa sudah cukup untuk memanjakan mata kita, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Namun kita bisa memilih beberapa opsi resolusi untuk mengatur ketahanan baterainya.

Baca Juga :  Xiaomi Pad 5 habis terjual kurang dari 10 menit di Eropa

Baterai & Fitur lain

Xiaomi Mi 9 ini sudah dibekali dengan baterai dengan kapasitas 3500 mAh dan sudah didukung dengan teknologi Fast Charging. Sehingga kita tidak perlu bingung kehabisan batterai.

Dan sudah mendukung beberapa teknologi yang mungkin belum banyak dimiliki oleh ponsel lain seperti Finger Print on Display, NFC, Gyro motion, accelerometer, gyro, proximity, barometer, compass yang artinya sudah mendukung teknologi wireless charging.

Dikabarkan setelah rilis nanti ini akan hadir dalam beberapa varian warna seperti Black, Blue, White dan Gold. Teknologi Xiaomi Mi 9 ini belum mendukung teknologi 5G, namun ini hanyalah rumor belum tentu saat rilis nanti berbeda dengan rumornya.

Kelebihannya

Dari spesifikasinya ini memiliki beberapa kelebihan yang bisa dijadikan alasan kita kenapa harus membeli Xiaomi Mi 9 ini

Kamera Belakang dan Depan dengan resolusi yang sangat besarSudah didukung dengan Chipset Qualcomm Snapdragon 855 (Seri tertinggi saat ini)Platform Android OREO 9.0 dan Miui 10Kapasitas RAM 6/8 GB sehingga memungkinkan Multitasking dengan lancarSudah didukung dengan NFC, dan Fast Charging.Bahan casing berupa Gorilla Glass.Kapasitas yang cukup besar hingga 256GB

Kekurangannya

Beberapa kekurangan yang dapat disimpulkan dari spesifikasi di atas adalah :

Belum mendukung jaringan 5G (rumor)Tidak terdapat slot microSD, sebenarnya tidak perlu sih karena ruang penyimpanan sudah cukup besarMungkin tidak akan tersedia versi resmi indonesia, hanya versi global saja.

Harganya

Belum ada pernyataan resmi dari Xiaomi berapa Harga Xiaomi Mi 9 ini nanti pada saat rilis. Namun, dari kabar simpang siur yang bereda Xiaomi Mi 9 ini akan dirilis pertama kali di India dengan harga kisaran $500 – $600 mungkin jika di indonesia akan berada pada kisaran Rp 6.000.000 – Rp. 7.000.000 berbeda-beda disetiap kategorinya.

Baca Juga :  Xiaomi - Luncurkan pembaruan MIUI 13 Beta batch pertama

Itu tadi adalah sedikit penjelasan mengenai Spesifikasi dan Harga beserta kelebihan dan kekurangannya. Semoga bermanfaat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here