Jakarta, BeritaMu.co.id – Bursa Eropa menguat pada sesi awal perdagangan Kamis (23/9/2021), di tengah kembalinya optimisme pasar setelah kasus Evergrande teratasi dan bank sentral Amerika Serikat (Federal Reserve/The Fed) terindikasi mempertahankan kebijakan.
Indeks Stoxx 600 dibuka naik 0,7% di sesi awal dengan semua indeks saham sektoral menghijau. Bursa kawasan Benua Biru tersebut berpeluang mengikuti arah bursa AS setelah The Fed belum akan mengurangi stimulus moneter ke pasar.
Sejam kemudian, reli indeks Stoxx 600 masih sebesar 5,25 poin (+1,13%) ke 468,45. Indeks DAX Jerman lompat 165,9 poin (+1,07%) ke 15.672,68. Indeks CAC Prancis terkerek 72,9 poin (+1,1%) ke 6.709,91. Sementara itu, FTSE Inggris naik 43,6 poin (+0,62%) ke 7.127,01.
“Jika kemajuan terus terjadi seperti yang diharapkan, Komite memutuskan bahwa laju pembelian aset yang moderat mungkin bisa dijalankan,” tutur The Fed usai rapat kemarin. Bank sentral terkuat di dunia ini telah membeli aset obligasi dari pasar senilai US$ 120 miliar per bulan.
Komite Pasar Terbuka Federal (Federal Open Market Committee/FOMC) secara aklamasi mempertahankan suku bunga acuan di level mendekati nol dan masih berbeda pendapat mengenai kapan saat yang tepat menaikkan kembali suku bunga acuan.
Proyeksi kebijakan mereka ke depan, yang sering disebut sebagai dot plot menunjukkan bahwa sembilan dari 18 anggota FOMC memperkirakan akan ada kenaikan suku bunga acuan pada tahun depan, naik dari proyeksi Juni sebanyak tujuh orang.
Mayoritas bursa saham di Asia Pasifik menguat setelah investor terus memantau situasi terkait penyelesaian kewajiban raksasa properti terbesar kedua di China, Evergrande Group. Saham perseroan melesat lebih dari 12%, setelah kemarin melesat hingga 20%. Namun sepanjang tahun berjalan, saham perseroan terhitung anjlok lebih dari 80%.
Pasar Eropa memantau Indeks Manajer Pembelian (Purchasing Managers’ Index/PMI) gabungan zona euro dan pengumuman bank sentral Inggris (Bank of England/BoE) terkait kebijakan moneter terbarunya. Spanyol dan Belanda akan merilis pertumbuhan ekonomi kuartal kedua, sementara Prancis merilis data iklim bisnis per September.
Update Terus berita terkini di BertaiMU.co.id
[]
(ags/ags)
Demikian berita mengenai Sentimen Pulih, Bursa Eropa Melaju di Sesi Awal Perdagangan, ikuti terus update berita dari kami
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210923163133-17-278702/sentimen-pulih-bursa-eropa-melaju-di-sesi-awal-perdagangan