Home Bisnis Suami Puan Maharani Tambah Kepemilikan Saham RAJA

Suami Puan Maharani Tambah Kepemilikan Saham RAJA

30
0
Suami Puan Maharani Tambah Kepemilikan Saham RAJA

Jakarta, BeritaMu.co.id – Suami dari Ketua DPR, Puan Maharani, Hapsoro menambah porsi kepemilikan sahamnya di emiten jasa hulu migas, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA).

Mengacu pengumuman yang disampaikan di laman keterbukaan informasi, Hapsoro menambah kepemilikan sebanyak 671.500 saham dengan status kepemilikan saham langsung.

Dengan demikian, kepemilikan saham Hapsoro bertambah menjadi 1.383.891.300 saham setara 32,74% kepemilikan saham RAJA dari sebelumnya sebanyak 1.383.219.800 saham atau setara 32,72% saham.

Jika mengacu pada penutupan harga perdagangan pada Senin di level Rp 199 per saham, maka Hapsoro merogoh dana sekitar Rp 133,63 juta untuk transaksi ini.

Pada perdagangan Rabu ini, saham RAJA masih terkoreksi 0,50% ke level Rp 199 per saham dengan nilai kapitalisasi pasar Rp 841,19 miliar.

Berdasarkan pemegang saham efektif RAJA sampai dengan 31 Mei 2021, Hapsoro memiliki 32,59% kepemilikan. Sentosa Bersama Mitra sebagai pengendali dengan kepemilikan 32,13%, Johan Lensa 10,09% dan pemegang saham publik 25,18%.

Sebelumnya, perseroan menargetkan proyek pipa gas di Blok Rokan akan berpotensi memberikan andil pendapatan sebesar US$ US 100 juta atau Rp 1,43 triliun.

Baca Juga :  Realisasi Anggaran PEN Baru Capai 71,6 Persen per 17 Desember 2021

Dengan kepemilikan 25% saham perseroan di koridor Balam-Bangko-Dumai dan koridor Minas-Duri-Dumai itu, maka proyek tersebut akan memberikan pendapatan sebesar US$ 20 juta setara Rp 286 miliar dengan asumsi kurs Rp 14.300 per US$ bagi perseroan.

Seperti diketahui, nilai investasi proyek kerja sama operasi tersebut mencapai US$ 300,62 juta atau setara Rp 4,20 triliun dengan asumsi kurs rata-rata Rp 14.000 per dolar AS.

[]

(hps/hps)

Demikian berita mengenai Suami Puan Maharani Tambah Kepemilikan Saham RAJA, ikuti terus update berita dari kami

Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210915100951-17-276386/suami-puan-maharani-tambah-kepemilikan-saham-raja

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here