SURABAYA – Seorang pengendara motor ditemukan tewas dengan kondisi mulut berdarah di Jalan Alas Malang, Sambikerep, Surabaya, Senin (13/9) sekitar pukul 11.00. Identitas korban, Buali, 64, warga Dusun Padangan, Kelurahan Randu Padangan, Menganti, Gresik.
Informasi yang dihimpun, sebelum kejadian korban baru saja minum kopi di warung kopi (warkop) tak jauh dari lokasi. Sekitar pukul 11.00 korban lalu meninggalkan warkop dan mengendarai motor Honda Astrea Grand nopol L 2890 ZO untuk pulang.
Sesampainya di perempatan Jalan Alas Malang, korban tiba-tiba muntah darah saat masih mengendarai motor. Tak lama kemudian, korban berhenti di pinggir jalan.
Beberapa saat kemudian korban jatuh ambruk beserta motornya. Pengguna jalan dan warga setempat melihat kejadian tersebut lantas berusaha menolong korban dan melapor ke petugas kepolisian dan jajaran samping.
Setelah diperiksa tim medis, korban dinyatakan sudah meninggal dunia. Kanit Reskrim Polsek Lakarsantri Iptu Suwono saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.
“Dugaan, korban meninggal dunia karena sakit. Sebelumnya korban menderita sakit paru-paru sesuai keterangan anaknya. Didukung hasil riksa medis dokter Puskesmas,” ujar Suwono kepada Radar Surabaya, Senin (13/9).
Setelah diperiksa tim medis dan dipastikan tidak ada tanda-tanda kekerasan, jenazah korban dibawa ke rumah duka menggunakan ambulans milik Dinsos Kota Surabaya.
Sumber : https://radarsurabaya.jawapos.com/read/2021/09/14/289326/pulang-ngopi-muntah-darah-pria-menganti-jadi-mayat