Beritamu.co.id – Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, naik 68,11 poin, atau sekitar 0,24 persen, pada Selasa (10/8/2021), menjadi 27.888,15. Indeks Topix juga menguat, naik 0,36 persen menjadi 1.936,28.
Seperti diwartakan Reuters, indeks Nikkei menguat dipicu solidnya perolehan laba kuartalan para emiten.
Penguatan angka indeks terbatasi aksi ambil untung yang dilakukan para investor dan penyebaran virus Corona (COVID-19) varian delta.
Saham perusahaan tambang Mitsui Mining and Smelting memimpin penguatan hari ini dengan meroket 10,37 persen berkat lonjakan perolehan laba kuartalan. Saham perusahaan farmasi Shionogi dan Dowa Holdings masing-masing melambung 6,56 persen dan 5,43 persen.
Saham perusahaan otomotif Isuzu Motors melonjak 4,37 persen. Saham perusahaan baja JFE Holdings dan maskapai penerbangan ANA Holdings masing-masing menanjak 4,05 persen dan 3,56 persen.
Nilai tukar dolar Amerika Serikat terhadap yen berada di kisaran 110,32 yen per dolar AS.
https://pasardana.id/news/2021/8/10/indeks-nikkei-naik-0-24-persen/